Advertorial

Lakukan Transformasi, Makmur Marbun Optimalkan Evaluasi Kinerja Triwulan III

Muhammad Razil Fauzan — Kaltim Today 25 Juni 2024 19:56
Lakukan Transformasi, Makmur Marbun Optimalkan Evaluasi Kinerja Triwulan III
Suasana Evaluasi Kinerja Triwulan III yang dilakukan Pemda PPU dan Kemendagri. (Humas Setda PPU)

Kaltimtoday.co, Penajam - Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Makmur Marbun, mengungkapkan bahwa hasil evaluasi Triwulan III menunjukkan bahwa PPU kini memiliki standar yang tinggi dan setara dengan tingkat nasional. 

Makmur Marbun menegaskan pentingnya mempertahankan dan meningkatkan capaian ini, terutama mengingat PPU kini menjadi bagian dari Ibu Kota Nusantara (IKN).

"Kita harus mempertahankan apa yang sudah kita capai untuk PPU, yakin kita bisa dan pasti bisa, karena selain adanya IKN, memang sudah waktunya kita bertransformasi lebih maju karena ke depan tantangan tugas-tugas pemerintah daerah tentunya tidak ringan," kata Marbun.

Marbun juga menyoroti isu pengangguran terbuka, dengan mengatakan bahwa bersama OPD dan lembaga pelatihan, mereka telah memberikan pelatihan vokasi dan sertifikasi bagi para pekerja bangunan. 

Pelatihan ini juga mencakup sektor UMKM, dengan fokus pada pengembangan berbasis digital dan promosi produk di berbagai pasar, baik daerah, nasional, maupun internasional.

Lebih lanjut, Marbun menjelaskan bahwa Pemda PPU telah melatih 102 putra dan putri di lima kelurahan untuk pelayanan bandara, termasuk parkir pesawat, tiket, dan operator bagasi, seiring dengan pembukaan Bandara VVIP IKN di PPU.

Ia juga menekankan pentingnya perhatian terhadap kesejahteraan masyarakat PPU agar tidak ada ketimpangan antara pembangunan di IKN dengan kesejahteraan masyarakat lokal. 

Pemda PPU terus mendorong pihak terkait di otoritas IKN untuk memberdayakan dan mengutamakan masyarakat PPU dalam penyaluran tenaga kerja, guna menghindari kesenjangan sosial.

"Semoga segala upaya kita dalam melaksanakan tugas yang diamanatkan ini terus kita jaga dan kita tingkatkan lagi. Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungan, baik dari pemerintah maupun masyarakat PPU. Ini semua kita ciptakan untuk kemajuan masyarakat PPU," tutup Marbun.

[RWT | ADV DISKOMINFO PPU] 



Berita Lainnya