Entertainment

Mengenal Profil Maria Zhang, Pemeran Suki di Serial Netflix Avatar: The Last Airbender

Intan Thania Amelia — Kaltim Today 29 Februari 2024 12:22
Mengenal Profil Maria Zhang, Pemeran Suki di Serial Netflix Avatar: The Last Airbender
Maria Zhang. (Instagram @mariaxzhang)

Kaltimtoday.co - Baru saja Netflix mengeluarkan serial terbarunya berjudul Avatar: The Last Airbender yang tayang perdana pada (22/02/2024) lalu. Serial Avatar sendiri sudah cukup akrab dikenal oleh banyak orang sebelumnya karena telah memiliki berbagai versi mulai dari kartun TV seriesnya hingga film The Last Airbender yang rilis pada 2010.

Secara garis besar, serial Avatar mengisahkan tentang seorang bocah yang harus menguasai seluruh elemen yang terdiri dari air, udara, api, dan tanah untuk menyelamatkan dunia dari kekuasaan negara api. Dalam awal mula perjalanannya, Avatar tidak sengaja masuk dan tertidur di dalam bongkahan es selama seratus tahun hingga ditemukan oleh negara air yang mana waktu itu dunia sudah berada di bawah kekuasaan negara api.

Salah satu tokoh karakter yang disorot oleh para penonton adalah Suki yang diperankan oleh aktris cantik bernama Maria Zhang. Suki ditampilkan sebagai sosok pemimpin yang kuat dengan bakat pengendalian tanah yang berasal dari Pulau Kyoshi, Kerajaan Tanah, di mana tempat Avatar Kyoshi lahir.

Lantas, bagaimanakah profil dari Maria Zhang pemeran Suki di Avatar: The Last Airbender?

Profil Maria Zhang

Dilansir dari GMA Entertainment pada (26/02/2024), Maria Zhang merupakan perempuan kelahiran 8 Agustus 1999 di Polandia. Maria adalah anak blasteran China dan Polandia, ia tumbuh dan besar di Beijing China bersama orang tuanya.

Namun, Maria selalu menghabiskan waktu musim panas bersama orang tuanya di Polandia dan ia termasuk ke dalam salah satu organisasi teater. Maria mulai mengembangkan kegiatan aktingnya di depan audiens di komunitas teater dan pertama kali memainkan “Alice in Wonderland” yang di mana kesempatan tersebut datang dari neneknya yang melihat sebuah kliping tentang pencarian aktor muda yang ingin memainkan peran tersebut di komunitas teater.

Keahlian dan Hobi Maria Zhang

Di latar belakangi oleh darah kelahiran orang tuanya, Maria menjadi mampu memahami beberapa bahasa seperti Bahasa China, Polandia, Inggris, dan Rusia. Maria menempuh pendidikan di University of Southern California (USC) yang terkenal dengan banyaknya calon aktor.

Selain menjadi aktris, Maria juga suka menggambar dan menjahit. Maria mengatakan bahwa kedua orang tuanya adalah seniman dan salah satu tujuan karirnya adalah menggambar buku ilustrasi anak-anak.

Mengutip dari The Direct (22/02/2024), Maria mengungkapkan kalau ia suka menonton Hannah Montana dan Wizards of Waverly Place. Ia menyebutkan Natalie Portman dan Emilia Clarke sebagai salah satu inspirasinya dalam berakting.

Sebelum menjadi terkenal di serial Netflix Avatar, ia juga pernah membintangi film-film pendek, seperti Continuum (2018), Dear Mom (2019), dan All I Ever Wanted (2021). Maria Zhang melalui media sosial Instagramnya (@mariaxzhang) ternyata juga merupakan seorang cat lovers.


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel. 



Berita Lainnya