Nasional

Panduan Lengkap SNBP 2025: Cara Daftar, Syarat, dan Jadwal Resmi

Network — Kaltim Today 05 Februari 2025 18:10
Panduan Lengkap SNBP 2025: Cara Daftar, Syarat, dan Jadwal Resmi
Ilustrasi. (Pixabay)

Kaltimtoday.co - Pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 telah dibuka sejak Selasa, 5 Februari 2025. Jalur ini merupakan salah satu metode seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang menilai prestasi akademik dan nonakademik siswa selama di sekolah. 

Berbeda dengan jalur ujian tertulis, SNBP 2025 hanya mengandalkan nilai rapor dan pencapaian lain yang relevan dengan program studi yang dipilih. Seleksi ini diselenggarakan oleh Balai Pengelolaan Pengujian Pendidikan (BP3) di bawah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), menggantikan SNMPTN sejak 2023.

Menariknya, SNBP 2025 memungkinkan siswa diploma dan lintas jurusan untuk mendaftar. Artinya, siswa dari jurusan IPA dapat memilih program studi IPS, dan sebaliknya. Berikut informasi lengkap mengenai syarat, cara daftar, dan jadwal SNBP 2025.

Syarat Pendaftaran SNBP 2025

Syarat Sekolah

Agar dapat mendaftarkan siswanya dalam SNBP 2025, sekolah harus memenuhi kriteria berikut:

1. Memiliki Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) yang terdaftar dalam sistem pendidikan nasional.

2. Menentukan kuota siswa berdasarkan akreditasi sekolah:

  • Akreditasi A: 40% siswa terbaik di sekolah bisa mengikuti SNBP.
  • Akreditasi B: 25% siswa terbaik di sekolah bisa mendaftar.
  • Akreditasi C atau lainnya: 5% siswa terbaik di sekolah berhak mengikuti SNBP.

3. Sekolah yang menggunakan e-Rapor dalam Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) memperoleh tambahan kuota 5%.

4. Hanya siswa yang memenuhi kriteria eligible yang dapat didaftarkan dalam PDSS.

Syarat Siswa

Bagi siswa yang ingin mengikuti SNBP 2025, berikut syarat yang harus dipenuhi:

  1. Siswa kelas 12 pada tahun 2025 dari SMA, SMK, atau MA dengan prestasi unggul.
  2. Memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) yang telah terdaftar dalam PDSS.
  3. Nilai rapor harus sudah diinput dalam PDSS sesuai ketentuan yang berlaku.
  4. Memiliki prestasi akademik yang mendukung seleksi SNBP.
  5. Memenuhi persyaratan tambahan dari PTN tujuan, baik untuk program akademik maupun vokasi.

Cara Mendaftar SNBP 2025

Jika Anda sudah memenuhi persyaratan, ikuti langkah-langkah berikut untuk mendaftar SNBP 2025:

1. Akses Portal SNPMB

2. Verifikasi Data

  • Jika Anda memenuhi syarat, halaman profil akan muncul secara otomatis.
  • Periksa kembali semua data, karena setelah finalisasi tidak dapat diubah.

3. Pilih Program Studi

  • Klik menu "Pilihan" dan tentukan PTN serta program studi yang diinginkan.
  • Maksimal memilih dua program studi dari satu atau dua PTN.
  • Jika memilih dua program studi, salah satunya harus berada di provinsi asal sekolah.
  • Jika hanya memilih satu program studi, boleh memilih di PTN mana pun tanpa batasan provinsi.

4. Unggah Portofolio (Jika Diperlukan)

  • Program studi seni dan olahraga wajib mengunggah portofolio.
  • File maksimal 100 MB, direkomendasikan menggunakan komputer untuk proses unggah.
  • Hindari mengunggah mendekati batas waktu agar terhindar dari kendala teknis.

5. Isi Prestasi (Opsional)

  • Maksimal dapat mengunggah tiga prestasi.
  • Bukti prestasi harus dalam format PDF, PNG, JPG, atau JPEG dengan ukuran maksimal 100 MB.

6. Finalisasi Pendaftaran

  • Setelah finalisasi, data dan pilihan program studi tidak bisa diubah.
  • Unduh kartu peserta sebagai bukti pendaftaran setelah finalisasi berhasil.

Jadwal Penting SNBP 2025

Agar tidak ketinggalan, berikut adalah jadwal resmi SNBP 2025 yang perlu diperhatikan:

  • Pengumuman Kuota Sekolah: 28 Desember 2024
  • Masa Sanggah Kuota: 28 Desember 2024 – 17 Januari 2025
  • Registrasi Akun SNPMB Sekolah: 6 Januari – 31 Januari 2025
  • Pengisian PDSS oleh Sekolah: 6 Januari – 31 Januari 2025
  • Registrasi Akun SNPMB Siswa: 13 Januari – 18 Februari 2025
  • Pendaftaran SNBP: 4 Februari – 18 Februari 2025
  • Pengumuman Hasil SNBP: 18 Maret 2025
  • Masa Unduh Kartu Peserta SNBP: 4 Februari – 30 April 2025

[RWT]

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp 



Berita Lainnya