Advertorial
Pembangunan Kantor Baru Kelurahan Loa Ipuh Bakal Dimulai Pertengahan Tahun 2025

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Kelurahan Loa Ipuh bakal memiliki kantor baru yang lebih representatif. Gedung yang akan dibangun Dinas Pekerjaan Umum Kutai Kartanegara (PU Kukar) rencananya mulai dikerjakan pada pertengahan 2025 ini.
Lurah Loa Ipuh, Erri Suparjan menyampaikan, perkembangan pembangunan sudah selesai tahap perencanaan. Untuk lokasinya, tetap berada di atas lahan kantor lama karena masih dianggap representatif dan di pinggir jalan.
“Pembangunan kantor fisiknya beberapa bulan ke depan, informasi yang kami dapat paling lambat bulan Mei akan dilakukan action pembangunan,” kata Erri, Selasa (15/4/2025).
Erri melanjutkan bahwa, kantor Kelurahaan saat ini akan dihapus sebagai aset pemerintah, lantaran dibangun gedung baru. Hingga kini masih menunggu penghapusan aset dari Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kukar.
Gedung yang akan dibangun ini terdiri dari dua lantai. Sedangkan desain kantor, dibuat oleh Dinas PU Kukar beserta rekanan. Erri berharap, desain kantor berbeda dengan sebelumnya.
“Kami berharap pembangunan ini selesai dalam tahun 2025 ini,” tandasnya.
[RWT | ADV DISKOMINFO KUKAR]
Related Posts
- Dekat Pusat Perkotaan, Irwan Sayangkan Kondisi Jalan Usaha Tani Kelurahan Bukit Biru Belum Layak
- Program Sandes dan BSPS Sasar Ribuan Warga Kaltim
- Irwan Tinjau Progres Pembangunan Rehabilitasi Sekolah di Kutai Kartanegara
- Tinjau Pertanian di Desa Sidomulyo, Irwan Bakal Realisasikan Perbaikan Jalan Usaha Tani
- Desa Mulawarman Kukar Kini Punya Sirkuit Grasstrack Motocross Berstandar Nasional