Kukar

Dekat Pusat Perkotaan, Irwan Sayangkan Kondisi Jalan Usaha Tani Kelurahan Bukit Biru Belum Layak

Kaltim Today
01 Maret 2023 07:49
Dekat Pusat Perkotaan, Irwan Sayangkan Kondisi Jalan Usaha Tani Kelurahan Bukit Biru Belum Layak
Anggota DPR RI, Irwan saat meninjau pertanian di Kelurahan Bukit Biru, Tenggarong. (Supri/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Kutai Kartanegara — Jalan usaha tani yang berdekatan dengan pusat pemerintahan belum mendapat perhatian. Jalan yang membentang sepanjang 2 kilometer (km) tersebut, terletak di Kelurahan Bukit Biru, Kecamatan Tenggarong kondisinya masih tanah.

Permasalahan ini diketahui oleh anggota DPR RI, Irwan saat menyambangi dan meninjau program percepatan peningkatan tata guna air irigasi (P3TGAI) pada Selasa (28/2/2023).

"Masalah utamanya, jalan usaha taninya ini sekitar dua kilometer masih belum keras, belum layak untuk mengangkut hasil taninya. Saya pikir ini sangat ironis," ungkap Irwan.

Padahal lanjut politisi Fraksi Demokrat, lokasinya dekat dengan pusat perkotaan Tenggarong. Semestinya, banyak program yang bisa masuk di sini, apalagi dekat dengan gedung DPRD Kukar.

Seharusnya jalan usaha tani ini perlu pengerasan atau peningkatan infrastruktur semenisasi. Guna memudahkan para petani beraktivitas, termasuk mengangkut hasil pertaniannya.

Dia akan berusaha mencarikan solusinya. Sebab, program Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (Pisew) tidak diperuntukkan bagi kelurahan, hanya di desa-desa.

"Nanti akan berkomunikasi dengan anggota kami (Demokrat) di Banggar DPRD Kaltim untuk bisa mengalokasikan peningkatan jalan usaha tani," sambungnya.

Sekretaris Kelompok Tani Suka Maju Samsul Arifin menuturkan, jumlah lahan pertanian di Kelurahan Bukit Biru seluas sekitar 400 hektare (ha). Terdiri dari 300 ha sawah dan sisanya hortikultura.

Dia berharap, jalan usaha tani diperbaiki untuk memudahkan segala aktivitas para petani.

"Kami minta perbaikan akses jalan supaya lebih memudahkan untuk mengangkut hasil pertanian yang biasanya dua hari. Mungkin bisa jadi setengah hari," ujarnya mengakhiri.

[SUP | RWT]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya