Kaltim
Pencairan Beasiswa Kaltim Tuntas dan Stimulan 2021 Dimulai Pertengahan Oktober

Kaltimtoday.co, Samarinda - Sebanyak 9.103 penerima Beasiswa Kaltim Tuntas dan Stimulan kategori mahasiswa dan siswa 2021 menunggu pencairan. Mereka menunggu kepastian dari Pemprov Kaltim yang hingga saat ini tidak kunjung memberikan bantuan beasiswa yang sudah dijanjikan.
Badan Pengelola Beasiswa Kaltim Tuntas (BP-BKT) Iman Hidayat mengatakan, pihaknya sudah melakukan verifikasi penerima beasiswa. Saat ini tinggal menunggu surat keputusan (SK) Gubernur Kaltim Isran Noor, dan pembuatan rekening bagi penerima beasiswa di tiga bank, yakni Bank Mandiri, BRI, dan BTN.
“Info dari bank untuk rekening akan selesai minggu depan, sekira 7 Oktober,” kata Iman.
Dia menyebut, pencairan beasiswa paling lambat bisa dilakukan pada pertengahan Oktober. Alasannya karena harus menunggu semua rekening penerima beasiswa selesai dibuat.
“Paling lambat pertengahan Oktober. Karena harus menunggu nomor rekening dibuat,” ujarnya.
Seperti diketahui, tahun ini, untuk tahap pertama kategori tuntas mahasiswa, dinyatakan 1.335 orang lolos verifikasi administrasi. Disusul 3.202 orang yang lolos untuk kategori stimulan mahasiswa, dan 4.566 untuk stimulan siswa. Total yang lolos dari ketiga kategori sebanyak 9.103.
Di luar itu, masih ada sebanyak 7.336 untuk tuntas mahasiswa, 5.242 stimulan mahasiswa, dan 48.535 untuk stimulan siswa. Totalnya sebanyak 61.113 yang masuk daftar tunggu dan masih bersaing berdasarkan urutan skoring nilai sekaligus menunggu kepastian alokasi anggaran di APBD Perubahan 2021.
[TOS]
Related Posts
- Audiensi Program Gratispol bersama Pemprov Kaltim, Unmul Beri Dukungan Penuh Pendidikan Gratis SMA-S3
- Menuju 100 Hari Kerja, Wagub Kaltim Seno Aji Tegaskan Pergub Program Gratispol Sudah Dibuat
- OPD Banyak Diisi Pelaksana Tugas, Gubernur Kaltim Rudy Mas'ud Segera Seleksi untuk Penetapan Jabatan Definitif
- Pemprov Kaltim Lakukan Pendataan untuk Program Penambahan Insentif Guru di Setiap Daerah
- Jembatan Mahakam I Kembali Dibuka, Dishub Kaltim Terapkan Sistem Buka-Tutup untuk Kurangi Kemacetan