Entertainment
Rayakan 10 Tahun Debut, BTS Exhibition Proof Hadir di Jakarta November 2023: Berikut Harga dan Link Beli Tiket
Kaltimtoday.co - Para ARMY buruan merapat! Akhirnya, BTS Exhibition Proof kini hadir di Jakarta pada November 2023 mendatang. Pameran ini merupakan perayaan 10 tahun debut BTS.
Kabar gembira ini langsung diumumkan oleh pihak promotor lokal, iMe Indonesia melalui unggahan Instagram resminya pada Selasa (19/10/2023).
View this post on Instagram
Lantas, kapan jadwal BTS Exhibition Proof dan berapa harga tiketnya? Berikut informasi lengkapnya.
Jadwal BTS Exhibition Proof
Dilansir dari Instagram @ime_indonesia, BTS Exhibition Proof akan digelar pada 17 November - 10 Desember 2023 pukul 10.30 - 20.30 WIB di City Hall, Pondok Indah Mall 3l Lt.5, Jakarta Selatan.
Perlu diingat, batas kunjungan yang diberikan hanya selama 1 jam (60 menit).
Harga dan Link Beli Tiket BTS Exhibition Proof
iMe Indonesia telah merilis daftar harga tiket masuk pameran di situs resmi btsproofjakarta.com. Terdapat 2 (dua) kategori tiket yang dijual, yakni weekday dan weekend. Berikut rincian harganya:
- Weekdays (Senin - Kamis): Rp450.000
- Weekend (Jumat - Minggu): Rp550.000
Perlu diketahui, tiket belum termasuk pajak pemerintah sebesar 10%.
Setiap pembelian tiket, kamu akan mendapatkan 1 (satu) eksklusif photocard gratis secara acak.
Maksimal transaksi pembelian tiket hanya 4 kali. Tiket sudah bisa kamu beli mulai Senin (25/9/2023) pukul 10.00 WIB hingga sekarang.
Tentang BTS Exhibition Proof
BTS Exhibition Proof adalah acara spesial yang akan membawa ARMY ke dalam sebuah "art space" untuk melihat perjalanan BTS dari masa lalu hingga masa depan melalui karya seni visual, video, dan instalasi seni yang luar biasa.
Sebelum tiba di Jakarta, BTS Exhibition Proof telah sukses diselenggarakan di berbagai negara, seperti Los Angeles, Seoul, Busan, Jepang, Bangkok, dan Hong Kong. Perayaan ini menandai momen istimewa dalam sejarah BTS, yang terdiri dari Kim Namjoon, Kim Seokjin, Min Yoongi, Jung Hoseok, Park Jimin, Kim Taehyung, dan Jeon Jungkook, yang genap 10 tahun debut sebagai idol pada 13 Juni 2023.
Wah, siapa nih yang udah nggak sabar buat liat pameran perjalanan karier musik BTS?
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Catat Tanggalnya! Inilah 8 Idol K-Pop yang Comeback di Maret 2024 : Ada J-Hope, DAY6, THE BOYZ hingga NCT DREAM
- IU Bakal Gelar Konser “H.E.R” Jakarta April 2024! Cek Jadwal, Seat Plan, dan Harga Tiket
- Siap-Siap! Avenged Sevenfold Gelar Konser di Jakarta Mei 2024: Berikut Seatplan dan Harga Tiket
- Lirik Lagu IU - Love Wins All Versi Hangeul dan Romanisasi
- Segera! Ten NCT Bakal Debut Solo Album Perdana dan Gelar Fanmeeting Februari 2024 Mendatang