Advertorial
Sekda Kukar Pastikan Minyak Goreng Kemasan di Pasaran Sesuai Takaran, Warga Diminta Tidak Panik

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Sekretaris Daerah (Sekda) Kutai Kartanegara (Kukar), Sunggono pastikan bahwa minyak goreng kemasan yang beredar di Kukar telah sesuai dengan standar yang ditetapkan.
Hal ini ia sampaikan setelah melakukan sidak di Gerakan Pasar Murah (GPM) di Masjid Agung Sultan Sulaiman Kukar, Selasa (11/3/2025).
“Kita melakukan pendalaman khususnya ketersediaan dan ukuran minyak goreng yang lagi viral belakangan ini.," ujarnya.
Berdasarkan hasil pemeriksaan oleh tim tera di Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kukar, tidak ditemukan indikasi penyimpangan takaran minyak goreng pada beberapa perusahaan yang mendapat penugasan dari pemerintah pusat.
"Kita patut bersyukur karena hasil pemeriksaan menunjukkan ukuran minyak goreng dari produsen yang ditugaskan pemerintah pusat, seperti Filma dan Sinar Mas, telah sesuai dengan standar. Jadi, masyarakat Kukar tidak perlu cemas atau melakukan panic buying," jelasnya.
Ia juga menegaskan bahwa kualitas minyak goreng dari produsen tersebut tetap terjaga, sehingga tidak ada alasan bagi masyarakat untuk khawatir berlebihan. Menurutnya, kepanikan dalam membeli minyak goreng justru dapat memicu kelangkaan dan kenaikan harga yang tidak perlu.
Selain minyak goreng, Sunggono turut menyoroti kestabilan harga komoditas lainnya di pasaran. Ia menyebutkan bahwa harga di berbagai toko modern seperti Eramart dan Alfamart masih stabil, dengan selisih yang tidak terlalu jauh, hanya sekitar Rp50.
"Kondisi ini kalau stabilisasi harga di Kukar masih terjaga dengan baik. Tidak ada pihak yang memanfaatkan momen hari besar nasional untuk mengambil keuntungan secara berlebihan," tambahnya.
Ia juga mengingatkan para pedagang agar tetap menjaga etika dalam berbisnis. Menurutnya, mengambil keuntungan terlalu tinggi di tengah isu yang beredar justru akan merugikan pedagang sendiri karena pasar saat ini semakin kompetitif.
[RWT | ADV DISKOMINFO KUKAR]
Related Posts
- Program Sandes dan BSPS Sasar Ribuan Warga Kaltim
- Irwan Tinjau Progres Pembangunan Rehabilitasi Sekolah di Kutai Kartanegara
- Tinjau Pertanian di Desa Sidomulyo, Irwan Bakal Realisasikan Perbaikan Jalan Usaha Tani
- Desa Mulawarman Kukar Kini Punya Sirkuit Grasstrack Motocross Berstandar Nasional
- Punya Lumbung Pangan, Bupati Kukar Harap Kades Giri Agung Belajar ke Desa Loa Sumber