DPRD Balikpapan

Semua Fraksi Setujui Perda APBD Balikpapan Tahun 2023 Rp 3,4 Triliun

Kaltim Today
30 November 2022 14:10
Semua Fraksi Setujui Perda APBD Balikpapan Tahun 2023 Rp 3,4 Triliun
Unsur Pimpinan DPRD Balikpapan bersama Walikota Balikpapan Rahmad Mas'ud saat sidang paripurna ke-29 masa sidang III tahun 2022,di Ballroom Hotel Platinum, Selasa (29112022). (DPRD Balikpapan)

Kaltimtoday.co, Balikpapan - Menuju akhir tahun, DPRD Balikpapan bersama dengan Pemkot Balikpapan melaksanakan Rapat Paripurna ke-29 masa sidang III tahun 2022, di Ballroom Hotel Platinum, Selasa (29/11/2022).

Kali ini Peripurna dilakukan secara tata muka dengan agenda penyampaian pendapat akhir fraksi-fraksi DPRD atas jawaban Wali Kota Balikpapan terhadap Rancangan Peraturan Daerah tentang Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Balikpapan Tahun Anggaran (TA) 2023.

Pemimpin jalannya paripurna, Ketua DPRD Balikpapan, Abdulloh menyebutkan, untuk pendapatan daerah Balikpapan pada 2023 menjadi Rp 3,4 triliun, yang meliputi dari beberapa sumber.

"Rp 3,4 triliun sekian itu sudah bercampur ada DAK pusat, daerah, bantuan keuangan provinsi, DBH pusat provinsi. Artinya dari pusat sudah ada kegiatannya dan kebutuhnnya tinggal kita masukkan ke APBD Balikpapan," kata Abdulloh, saat ditemui usai kegiatan.

Abdulloh meneruskan, Paripurna ini adalah final pembahasan dari rancangan menjadi Perda, dan pihaknya akan mengirimkan ke gubernur untuk dievaluasi, setelahnya jika tidak ada hal-hal yang perlu diperbaiki maka dilanjutkan pengesahannya.

"Semua agenda atau program yang dibahas panjang lebar dan makan waktu untuk semua kepentingan rakyat, berarti ada program yang diperlukan rakyat," katanya.

Dia menambahkan, kepada seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) Balikpapan agar sejatinya menjalankan tugasnya dengan baik, supaya tidak ada Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (Silpa) pada tahun berikutnya.

Selain itu, ada yang disoroti fraksi Nasdem gabungan PKB terkait penyampaian pendapat akhir fraksi.

Penyampain yang dibacakan Parlindungan Sitohong itu menyoroti empat poin kinerja Wali Kota Balikpapan.

Pertama, BPJS gratis yang masih tidak tersalurkan agar dapat dievaluasi kembali oleh wali kota.

Poin kedua, mengenai pengangkatan Pj sementara RSUD Beriman, Sekretaris Daerah (Sekda) agar dapat diambil dari tenaga ASN atau professional.

Poin selanjutnya, masalah keberadaan tenaga ahli wali kota juga menjadi sorotan, sebab Pemkot Balikpapan sudah memiliki staff ahli.

"Kalau tenaga ahli ini dipakai dari anggaran pribadi wali kota kami tidak masalah, tapi kalau itu diambil dari anggaran APBD apa gunanya staff ahli yang sudah ada. Itu yang kami pertanyakan," urainya.

Pada poin terakhir, Parlindungan juga menekankan terkait simpang siur persoalan pengiriman atlet Balikpapan ke Porprov Berau beberapa hari lalu, agar tidak ada lagi masalah serupa ke depannya.

"Masalah lainnya, atlet kita yang kemarin berangkat perlu peninjauan untuk tahapan berikutnya, tahun depan agar tidak terulang kembali," ujarnya.

Sebagai informasi tambahan, dalam kegiatan ini juga dilakukan penandatanganan berita acara persetujuan bersama antara DPRD dan Pemkot Balikpapan.

[DIL | RWT | ADV DPRD BALIKPAPAN]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Related Posts


Berita Lainnya