Kutim
Simpan Dua Poket Sabu, Warga Sangatta Utara Diamankan Polisi

Kaltimtoday.co, Sangatta - Satuan Reserse Narkoba (Sat Reskoba) Polres Kutai Timur (Kutim) mengamankan seorang wanita yang diduga pelaku tindak pidana penyalahgunaan barang haram.
Pelaku berinisial AR, warga Jalan Inpres Dusun Pasar Raya, Kelurahan Sangatta Selatan, Kecamatan Sangatta Selatan, Kabupaten Kutai Timur, Provinsi Kalimantan Timur.
AR diamankan petugas di sebuah rumah yang beralamatkan Gang Pusaka Desa Sangatta utara Kecamatan Sangatta utara, Kabupaten Kutai Timur.
Penangkapan pelaku bermula saat anggota Operasional (Opsnal) Satreskoba Polres Kutim mendapat informasi dari masyarakat pada awal Agustus 2021.
"Informasi diterima dari masyarakat, bahwa sering terjadi transaksi narkotika jenis sabu di Desa Sangatta utara," ujar Kasat Resnarkoba AKP MP Rachmawan, Rabu (18/8/2021).
Berdasar dari laporan tersebut, anggota Opsnal Resnarkoba Polres Kutim melakukan penyelidikan.
Kemudian, Senin (16/82021) sekitar pukul 23.30 Wita, Sat Reskoba Polres Kutim mendatangi kediaman AR.
Setelah mengonfirmasi identitas pelaku, petugas kepolisian melakukan pemeriksaan dan penggeledahan.
Dari hasil penggeledahan, petugas mendapati dua poket sabu dengan berat 0,68 gram.
"Dilakukan penggeledahan terhadap pelaku dan ditemukan dua poket sabu yang disimpan dibalik baju dan celana pelaku," jelas MP Rachmawan.
Selain poket sabu, petugas juga menyita ponsel milik pelaku dan sebuah sendok takar.
Atas kejadian tersebut, pelaku dan barang bukti diamankan ke Polres Kutim untuk proses hukum lebih lanjut.
[El | NON]
Related Posts
- Kisah Inspiratif Abdul Razak, dari Bangkrut Kini Berdayakan Masyarakat Melalui Budidaya Maggot
- Pererat Silaturahmi bersama Warga, PT Indexim Coalindo dan Pemerintah Desa Pengadan Gelar Festival Ramadan 2025
- PT Indexim Gelar Buka Bersama dan Santuni Anak Yatim, Bupati Ardiansyah Apresiasi Kontribusi Perusahaan dalam Pemberdayaan Masyarakat
- Perjuangan Kampung Sidrap Berlanjut, Agus Haris Sebut Bontang Siapkan Saksi Pengungkap Fakta
- Mengenal Nia Purnamasari, Perempuan Penggerak Ekonomi dari Bukit Permata