Entertainment

Wednesday Season 3 Hadirkan Eva Green sebagai Aunt Ophelia, Simak Perkiraan Tayangnya!

Wednesday Season 3 Hadirkan Eva Green sebagai Aunt Ophelia, Simak Perkiraan Tayangnya!

Kaltim Today
26 November 2025 10:35
Wednesday Season 3 Hadirkan Eva Green sebagai Aunt Ophelia, Simak Perkiraan Tayangnya!
Serial Wednesday. (netflix.com)

Kaltimtoday.co - Netflix merilis aktris Eva Green sebagai Aunt Ophelia dalam Wednesday season ketiga. Diumumkan sejak Juli 2025 yang lalu, season ketiga ini akan berfokus pada perjalanan Wednesday dan dinamika keluarga Addams yang selama ini menjadi pusat pengembangan alur, sambil memperluas dunia Nevermore Academy.

Eva Green sebagai Aunt Ophelia, Warna Baru di Keluarga Addams

Salah satu hal yang sukses menarik perhatian publik dari season ketiga adalah kehadiran sosok Ophelia Frump, tante dari keluarga Addams. Karakter Ophelia telah lama dinantikan setelah kehadirannya diisyaratkan dalam cliffhanger akhir Musim 2.

Netflix mengonfirmasi secara resmi bahwa Ophelia Frump akan diperankan oleh Eva Green. Reputasinya sebagai aktris yang piawai membawa karakter dengan aura gelap, elegan, dan misterius membuatnya sangat cocok memasuki dunia Wednesday.

"woefully welcoming eva green as aunt ophelia to wednesday season 3," ungkap takarir Instagram resmi Wednesday Netflix pada unggahan yang berisi video singkat kedatangan Ophelia.

Pengalaman Eva Green bekerja dengan Tim Burton dalam beberapa proyek bernuansa gothic menjadi nilai tambah, sekaligus memperkuat harapan bahwa Ophelia akan menjadi karakter dengan daya tarik yang kuat.

"Tim Burton always picks the best people," ungkap seorang netizen dalam kolom komentar. Hal tersebut pun menunjukkan bahwa serial ini berhasil menghadirkan aktor dan aktris yang memainkan perannya dengan sangat baik, begitu pun dengan Eva Green.

Potensi Pengembangan Cerita

Showrunner Wednesday, Al Gough dan Miles Millar, menyambut kehadiran Eva Green dengan antusias. Mereka menilai kemunculan Ophelia berpotensi menghadirkan dinamika baru yang besar dalam keluarga Addams, sekaligus membuka ruang untuk menggali tema kegelapan secara lebih jauh, serta ancaman supernatural yang sebelumnya belum tersentuh.

Dengan penceritaan yang semakin matang, penambahan karakter yang kuat, serta pengembangan alur yang lebih luas, Wednesday season 3 diperkirakan menjadi salah satu rilisan Netflix yang paling dinantikan pada tahun-tahun mendatang.

Produksi dan Perkiraan Jadwal Tayang

Hingga saat ini, Netflix belum mengumumkan jadwal tayang secara pasti untuk musim terbaru. Proses syuting diperkirakan dimulai pada musim semi 2026. Dengan penggunaan efek visual yang rumit dan standar artistik yang tinggi, banyak pihak memprediksi season ketiga Wednesday baru akan tayang pada rentang pertengahan hingga akhir 2027.

Perkiraan tersebut merujuk pada pengalaman musim sebelumnya yang sempat mengalami jeda cukup panjang, meskipun tim produksi saat ini berusaha mempercepat jeda antarmusim sambil tetap menjaga kualitas keseluruhan serial.

[AINA]



Berita Lainnya