Gaya Hidup

Anjuran Mandi Sunnah Ramadhan, Berikut Tata Cara dan Penjelasan Dalilnya

Diah Putri — Kaltim Today 07 Maret 2024 11:45
Anjuran Mandi Sunnah Ramadhan, Berikut Tata Cara dan Penjelasan Dalilnya
Tata Cara Mandi Sunnah Ramadhan. (Freepik)

Kaltimtoday.co - Jelang Ramadhan 1445 H/2024 Masehi, muncul anggapan bahwa umat Islam diwajibkan melakukan mandi besar atau junub. Tetapi apakah benar wajib mandi besar sebelum menyambut Ramadhan? Yuk, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Penjelasan Dalil Mandi Jelang Ramadhan

Mandi besar atau kerap dikenal mandi wajib merupakan praktik umum menjelang bulan Ramadhan, terutama karena Ramadhan adalah bulan suci yang perlu dimulai dengan kesucian. Namun, tahukah kamu bahwa mandi besar tidak diwajibkan untuk menyambut bulan Ramadhan.

Dilansir dari laman MUI, sebab mandi wajib dilakukan apabila orang tersebut dalam keadaan setelah berhubungan suami istri, keluarnya mani, dan menstruasi. Sementara, saat bulan Ramadhan memang terdapat ada anjuran mandi, tetapi bukan mandi wajib, melainkan mandi sunnah setiap malam bulan Ramadhan.

Dilansir dari laman NU, berdasarkan kitab Hasyiyah al-Bajuri (1/81) disebutkan bahwa mandi-mandi sunnah yang dijelaskan dalam kitab-kitab yang panjang pembahasannya, yaitu membersihkan badan saat hendak memasuki Madinah dan setiap malam di bulan Ramadhan. 

Dapat dikatakan bahwa tidak ada kewajiban untuk mandi wajib menjelang Ramadhan. Lantaran, hal ini bukan termasuk dalam syarat dan rukun. Kegiatan ini merupakan salah satu anjuran dan bersifat sunnah yang berlaku di setiap malam bulan Ramadhan.

Bacaan Niat Mandi Sunnah Ramadhan

Berikut adalah bacaan niat mandi sunnah Ramadhan yang dilansir dari laman NU:

نَوَيْتُ أَدَاءَ اْلغُسْلِ اْلمَسْنُوْنِ لِيْ فِيْ هَذِهِ اللَّيْلَةِ مِنْ رَمَضَانَ لله تَعَالَى

Nawaitu adâ’al ghuslil masnûni lî fî hadzihil lailatil min romadh lillâhi ta’âlâ. 

Arti: Aku berniat menjalankan mandi yang disunnahkan kepadaku pada malam ini di bulan Ramadhan karena Allah Ta’ala.

Tata Cara Mandi Sunnah Ramadhan

Adapun tata cara mandi sunnah Ramadhan sebagai berikut:

  • Baca niat
  • Dahulukan membasuh kotoran dan najis
  • Berwudhu
  • Membaca basmalah
  • Berkumur dan menghirup air ke dalam hidung
  • Hadap kiblat
  • Dahulukan anggota badan kanan
  • Basuh badan tiga kali
  • Baca doa sesudah mandi

Manfaat Mandi Sunnah Ramadhan

Berikut adalah beberapa manfaat mandi besar sebelum menyambut Ramadhan:

  • Menyucikan diri dari hadas besar dan hadats kecil.
  • Menyambut bulan Ramadhan dengan kesucian lahir dan batin.
  • Meningkatkan kekhusyukan dalam beribadah.
  • Menyambut malam Lailatul Qadar dengan kesucian.

Meskipun mandi besar tidak diwajibkan, mandi sunnah dianjurkan pada setiap malam bulan Ramadhan. Ini bukan mandi wajib, tetapi praktik yang dianjurkan untuk menjaga kesucian dan kesegaran selama bulan puasa.

Demikian informasi mengenai tata cara dan penjelasan dalil mandi sunnah Ramadhan. Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat berpuasa.


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel. 



Berita Lainnya