Kukar

Apel HUT ke-75 TNI Digelar Secara Sederhana, Charles Alling Sebut Tetap Berjalan Khidmat

Kaltim Today
05 Oktober 2020 17:46
Apel HUT ke-75 TNI Digelar Secara Sederhana, Charles Alling Sebut Tetap Berjalan Khidmat
Apel HUT ke-75 TNI di Makodim 0906/Tenggarong. (Supri/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Peringatan HUT ke-75 TNI tahun ini dikemas berbeda dari tahun sebelumnya. Biasanya, peringatan HUT TNI diselenggarakan dengan meriah serta menampilkan pertunjukan kekuatan personil TNI. Namun karena pandemi Covid-19, perayaan HUT TNI ini digelar secara virtual dan tidak mengumpulkan banyak massa.

Sementara itu, Kodim 0906/Tenggarong menggelar Apel HUT ke-75 TNI dengan dihadiri oleh Pemkab Kukar, Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura, Ketua DPRD Kukar, Kejari dan Kapolres Kukar. Kendati digelar melalui video conference dan sederhana, namun pelaksanaan Apel HUT ke-75 TNI tetap berjalan khidmat.

"Semua kegiatan di Kodim 0906/Tenggarong dilakukan secara sederhana tetapi khidmatnya tetap difokuskan untuk memberikan makna tersendiri, hal itu yang disampaikan dan diamanatkan Presiden Republik Indonesia," ungkap Dandim 0906/Tenggarong, Letkol (Inf) Charles Alling, Senin (5/10/2020).

Alling menjelaskan, HUT ke-75 TNI kali ini bertema "Sinergi untuk Negeri" yang memiliki makna yaitu memberikan refleksi tersendiri, bagaimana TNI harus mengedepankan komunikasi, koordinasi dan kolaborasi yang baik untuk mewujudkan sinergitas yang baik dengan pihak kepolisian, pemerintah dan stakeholder yang ada.

Kapolres Kukar AKBP Irwan Marsulin Ginting (kiri) dan Dandim 0906/Tenggarong, Letkol (Inf) Charles Alling (kanan).
Kapolres Kukar AKBP Irwan Marsulin Ginting (kiri) dan Dandim 0906/Tenggarong, Letkol (Inf) Charles Alling (kanan).

"Itu satu-satunya kunci untuk menwujudkan soliditas dalam menangani pandemi Covid-19 yang semakin tidak ringan untuk dijalankan saat ini," ungkap Alling.

Dengan mengedepankan soliditas, lanjut Alling =dapat membangun keniscayaan agar mampu mewujudkan suatu hal yang baik kedepannya.

Sementara itu, Kapolres Kukar AKBP Irwan Marsulin Ginting mengatakan, dengan tema yang diambil ini diharapkan mampu memberikan sinergitas dengan Polres Kukar, Pemda dan masyarakat. Selain itu, kegiatan yang sudah terlaksana dan terbina dapat menjalin kemajuan bagi Indonesia.

Irwan menambahkan, untuk menjaga keamanan selama Pilkada di Kukar, baik dari pihak TNI, Pemda maupun stakeholder terkait selalu berkoordinasi.

[SUP | RWT]



Berita Lainnya