Advertorial
Bupati Kukar Lantik Puluhan Pejabat Fungsional di MPP
Kaltimtoday.co, Tenggarong - Puluhan pejabat fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) dilantik oleh Bupati Kukar, Aulia Rahman Basri di Mal Pelayanan Publik (MPP), Senin (28/7/2025) sore.
Pejabat fungsional yang dilantik sebanyak 45 orang, tersebar di berbagai organisasi perangkat daerah (OPD). Mulai dari Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Pariwisata, Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Daerah Kabupaten, Dinas Komunikasi dan Informatika, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, hingga Dinas Ketahanan Pangan.
Bupati Kukar, Aulia mengatakan, pegawai yang dilantik ini menandakan bahwa mereka sudah melakukan pergeseran atau inpassing dari pejabat biasa, yang dulu staf menjadi pejabat fungsional.
“Tentunya, orang yang memiliki kompetensi sebagai pejabat fungsional ini, mereka memiliki kompetensi-kompetensi tertentu sesuai dengan fungsinya, sehingga mereka diangkat sebagai pejabat fungsional,” kata Aulia.
Pegawai Negeri Sipil (PNS) memiliki tingkat eselon atau tingkatan jabatan struktural dalam pemerintah. Dulu, lanjut Aulia, dikenal pejabat eselon 4, sekarang eselon 4 sudah berubah menjadi pejabat fungsional pratama. Hal ini juga berlaku bagi pejabat eselon 3.
“Tadi ada kita lantik juga di MPP bagian pelayanan publik, di sana eselon 3-nya pun sudah berubah menjadi pejabat fungsional madya,” tutupnya.
[RWT | ADV DISKOMINFO KUKAR]
Related Posts
- Keramba Warga Ditabrak Tongkang, Perusahaan Nyatakan Siap Bertanggung Jawab
- Rintis Ketahanan Pangan Lokal, Kakam Tabalar Muara di Berau Garap 420 Hektare Sawah dan Budidaya Ikan dan Udang
- Kementerian ESDM Sebut Gejolak Venezuela Tidak Ganggu Pasokan Minyak Indonesia
- UMK Bisa Dapat Sertifikat Halal Gratis 2026, Ini 15 Syarat yang Wajib Dipenuhi
- Inspektorat Luruskan Temuan Perjadin DPRD Samarinda: Hanya Administratif, Tidak Ada Kerugian Negara









