Advertorial
Debat Ketiga Pilkada Kaltim 2024, KPU Harap Jadi Referensi Pemilih Tentukan Pemimpin
SAMARINDA, Kaltimtoday.co - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Timur (Kaltim) berharap debat ketiga atau debat pamungkas Pilkada Kaltim 2024 menjadi acuan bagi masyarakat dalam menentukan pilihan untuk pemimpin Benua Etam lima tahun ke depan.
Komisioner Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya KPU Kaltim, Abdul Qayyim Rasyid, menegaskan pentingnya debat ini dalam membantu pemilih memahami visi dan misi para kandidat.
“Harapannya debat kali ini menjadi referensi sebelum masyarakat menentukan pilihan dan bisa menilai pemimpinnya ke depan,” ujar Abdul Qayyim, Senin (18/11/2024).
Debat ketiga dijadwalkan berlangsung pada 22 November 2024 di Jakarta dan disiarkan langsung oleh Metro TV. Dengan tema utama ekonomi, lingkungan, dan isu-isu strategis lainnya, debat ini diharapkan mampu menggali lebih dalam visi dan solusi para kandidat.
“Jadi debat ketiga atau debat pamungkas dilaksanakan 22 November, yang menyiarkan stasiun Metro TV dilaksanakan di Jakarta,” jelas Qayyim.
KPU Kaltim juga telah melakukan evaluasi dari dua debat sebelumnya untuk memastikan kelancaran pelaksanaan debat ketiga. Komunikasi mengenai aturan debat, termasuk teknis dan tata cara, telah disampaikan kepada semua pasangan calon dan tim kampanye masing-masing.
“Teknis debat antar-paslon, LO (liaison officer) kedua belah pihak juga sudah mengetahui,” tegasnya.
Karena keterbatasan kapasitas studio Metro TV, KPU membatasi jumlah pendukung yang diizinkan hadir dalam arena debat. Setiap pasangan calon hanya boleh membawa 50 pendukung untuk menghindari potensi gangguan selama acara berlangsung.
“Masing-masing 50 pendukung, ini hasil dari koordinasi dengan pihak keamanan dan penyelenggara, karena daya tampung studio terbatas,” ungkap Qayyim.
Langkah-langkah ini diambil tidak hanya untuk menjaga kelancaran acara, tetapi juga untuk memastikan suasana debat berlangsung kondusif dan bebas dari ketegangan yang tidak perlu.
"Kami optimistis debat ketiga akan menjadi ajang yang berkualitas dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat Kaltim dalam menentukan pilihan mereka pada 27 November mendatang," tutupnya.
[TOS | ADV KPU KALTIM]
Related Posts
- Pemprov Kaltim Siap Tegas, Hotel yang Tidak Mendukung Produk UMKM Bakal Dihindari untuk Acara Pemerintah
- Hampir 100 Produk Hukum Dihasilkan Tiap Hari, Pj Gubernur Kaltim: Cabut Perda yang Bertentangan dengan Aturan Pusat
- Kemendagri Dorong Keselarasan Produk Hukum Daerah dengan Regulasi Nasional
- Rapat Mendadak Baleg DPR Bahas Revisi UU Minerba, Jaringan Masyarakat Sipil Angkat Suara
- Bawaslu Kaltim Siapkan Pusat Data Pemilu untuk Tingkatkan Literasi Demokrasi