Advertorial
DPMPTSP Kaltim Temui Pemkab Kukar, Bahas Pelaksanaan Kemitraan dengan UMKM dan Koperasi

Kaltimtoday.co, Samarinda - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kaltim telah menunjuk Kutai Kartanegara (Kukar) sebagai lokasi untuk pilot project pelaksanaan proyek perubahan kemitraan dengan UMKM dan koperasi.
Belum lama ini, Kepala DPMPTSP Kaltim, Puguh Harjanto menemui Bupati Kukar, Edi Damansyah. Pertemuan tersebut sekaligus meminta dukungan dari Pemkab Kukar terkait proyek perubahan yang tengah dirancang oleh DPMPTSP Kaltim.
Puguh mengatakan, pertemuan tersebut menjadi langkah awal untuk memajukan kemitraan UMKM dan koperasi yang ada di Kukar. Dijelaskan Puguh, kemitraan dengan pelaku UMKM, koperasi dan pelaku usaha besar ini segera dijalankan dalam waktu dekat.
“Proyek perubahan ini diharapkan dapat membawa dampak positif bagi perkembangan UMKM dan Koperasi di Kukar,” ungkap Puguh.
Puguh mengatakan, proyek ini tak sekadar berjalan di Kukar. Namun proyek tersebut juga bisa berlanjut di kabupaten dan kota lainnya di Kaltim.
“Diperlukan sinergitas antara pemkab atau pemkot di Kaltim juga menjadi faktor kunci dalam kesuksesan proyek ini,” sambungnya.
Bupati Edi Damansyah juga merespons positif proyek perubahan itu. Dia menegaskan, Pemkab Kukar bersedia untuk menjalin kerja sama dalam mengembangkan sektor UMKM dan koperasi.
Dia berharap, kerja sama itu bisa jadi landasan untuk pertumbuhan usaha kecil dan menengah, tercipta lebih banyak lapangan kerja, hingga mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di daerah.
“Saya berharap proyek ini akan berjalan dengan baik. Serta, harus bisa dijadikan salah satu penguat koordinasi dan kolaborasi pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten dan kota," tandasnya.
[RWT | ADV DPMPTSP KALTIM]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Indonesia Kirim 73 Personel INASAR ke Myanmar, Bantu Evakuasi Korban Gempa dan Buka Pos Medis
- BBM Diduga Terkontaminasi, Puluhan Kendaraan Rusak di Samarinda, KAMMI Kaltimtara Desak Investigasi Serius
- PT Indexim Coalindo Respon Cepat Banjir di Desa Pengadan dan Baay
- Bengkel Siaga Haka Auto Siap Layani Pelanggan Selama Libur Mudik Lebaran 2025
- KPK Undur Batas Akhir LHKPN 2024 hingga 11 April 2025 karena Libur Idulfitri