Gaya Hidup
Jadwal Film yang Tayang di Bioskop Trans TV 5-11 April 2021
Film yang tayang di Bioskop Trans TV pada 5-11 April masih akan didominasi film hit Hollywood. Jadwal tayang berikut bisa berubah sewaktu-waktu.
Senin, 5 April 2021
Looper (21.30 WIB)
Film ini menceritakan tentang seorang pembunuh bayaran bernama Joe yang bekerja untuk sebuah organisasi kriminal bernama LOOPER. Dia bertugas membunuh para penjahat yang dikirim dari masa depan. Suatu ketika, ia mengetahui bahwa target berikutnya adalah dirinya sendiri di masa depan, dan ia tidak akan tinggal diam menunggu terbunuh tanpa memberikan perlawanan.
Vice (23.30 WIB)
Julian Michaels (Bruce Willis) telah membuat sebuah lokasi impian luar biasa yang disebut "Vice". Di tempat ini, para pelanggan bisa melakukan apapun. Manusia buatan pun menjadi salah satu pelengkap "Vice". Manusia buatan ini adalah robot, tetapi mereka dapat terlihat, berpikir dan merasa seperti manusia biasa.
Selasa, 6 April 2021
Cell (21.30 WIB)
Cell adalah sebuah film horor fiksi ilmiah Amerika Serikat yang tayang pada 2016. Film ini diangkat dari novel berjudul sama karya Stephen King. Disutradarai oleh Tod Williams, film ini menceritakan tentang banyaknya manusia di suatu kota menjadi zombie. Hal ini disebabkan, mereka menggunakan ponsel yang telah termodifikasi jaringannya. Para zombie akan mencari mangsa baru dengan menginfeksi setiap orang sehat agar bisa berubah menjadi seperti mereka.
Acts of Violence (23.30 WIB)
Ketika mengetahui Mia (Melissa Bolona), diculik dalam sebuah pesta oleh sindikat perdagangan manusia, Roman (Ashton Holmes) berusaha meminta pertolongan polisi untuk menemukan tunangannya itu. Namun karena banyaknya kasus perdagangan manusia dan pergerakan polisi yang lamban, Roman bersama saudaranya yang merupakan mantan tentara berusaha bertindak sendiri untuk menyelamatkan Mia dan para korban-korban penculikan lainnya.
Rabu, 7 April 2021
Now You See Me (21.30 WIB)
Film ini menceritakan tentang para pesulap yang melakukan perampokan bank dalam aksi sulap mereka di depan publik.
Aksi ini membuat mereka menjadi buronan hingga akhirnya ditangkap oleh agen FBI dan detektif interpol. Namun, mampukan polisi menangkap para pesulap yang memiliki banyak trik ini? Saksikan di Bioskop Trans TV malam ini pukul 21.30 WIB
Knock Knock (23.30 WIB)
Evan adalah seorang ayah dan suami yang setia. Suatu hari ia kedatangan dua orang perempuan bernama Genesis dan Bel yang mengaku tersesat. Ia tidak menyangka kedatangan dua orang tamu tak dikenal itu akan menguji kesetiaannya.
Kamis, 8 April 2021
Now You See Me 2 (21.30)
Film ini mengisahkan tentang The Four Horsemen yang direkrut secara paksa oleh ahli teknologi.
Setelah sembunyi dari FBI selama setahun sejak peristiwa terakhir, mereka kembali dan berharap bisa mengungkap perilaku tak bermoral dari Walter Mabry (Daniel Radcliffe).
The Factory (23.30 WIB)
Film ini mengisahkan tentang seorang detektif dan seorang perwira polisi yang kasar berada di lingkaran seorang pembunuh berantai yang berkeliaran di sebuah jalan di New York.
Jum'at, 9 April 2021
Point Break (21.30 WIB)
Johnny adalah seorang agen FBI yang berteman dengan atlet-atlet olahraga ekstrem yang menggunakan keahlian mereka untuk melakukan perampokan. Namun, ia merasa dilema ketika berniat membongkar aksi-aksi mereka.
Dirty Grandpa (23.30 WIB)
Film yang dibintangi oleh Robert De Niro, Zac Efron, Zoey Deutch dan Aubrey Plaza ini menceritakan tentang seorang pria bernama Jason. Dia akan menikahi kekasihnya yang merupakan anak dari atasannya tempat ia bekerja. Namun sang kakek menjebak Jason sehari sebelum hari pernikahannya. Sang kakek mengajak Jason berlibur ke Florida sehingga menyebabkan pernikahannya batal.
Sabtu, 10 April 2021
Mara (21.30 WIB)
Mara berkisah tentang Kate (Olga Kurylenko) sebagai seorang psikolog kriminal yang sedang menyelidiki kasus misterius.
Alex Cross (23.30 WIB)
Dr. Alex Cross mendapatkan misi terakhir untuk melacak keberadaan seorang pembunuh mematikan bernama Picasso, yang dikenal telah menyiksa dan membunuh seorang pengusaha kaya di Detroit.
Minggu, 11 April 2021
Rings (21.30 WIB)
Julia harus berpacu dengan waktu untuk menyelamatkan sang kekasih, Holt dari kutukan sebuah video misterius yang akan membunuh penontonnya dalam waktu tujuh hari.
Old Boy (23.30 WIB)
Film ini menceritakan tentang seorang pria bernama Joe Doucett (Josh Brolin) yang sudah beristri dan bekerja sebagai agen periklanan di suatu perusahaan.
Suatu ketika, ia diculik dan dikunci di dalam sel isolasi selama dua puluh tahun tanpa mengetahui apa penyebabnya.
[RWT]
Related Posts
- Heboh! Trailer Film Superman Karya James Gunn Jadi Sorotan, Kemunculan Krypto Bikin Fan Antusias
- Kaleidoskop 2024: Film Indonesia Paling Populer Sepanjang Tahun
- 10 Rekomendasi Film Natal Terbaik yang Cocok Temani Libur Akhir Tahun
- Jadwal Bioskop Trans TV 16-22 Desember 2024: Ada The Dark Knight Rises hingga Amazing Spider Man
- Squid Game 2 Raih Nominasi Golden Globe 2025 Sebelum Tayang Perdana