Kaltim

Kasus Positif Covid-19 Terus Melandai, Pemprov Kaltim Tutup Semua Tempat Isolasi Terpusat

Kaltim Today
12 Januari 2023 17:50
Kasus Positif Covid-19 Terus Melandai, Pemprov Kaltim Tutup Semua Tempat Isolasi Terpusat
Potret Asrama Atlet di GOR Kadrie Oening Samarinda yang sempat menjadi tempat isoter pada Februari 2022. (Yasmin/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Samarinda – Mempertimbangkan kasus positif Covid-19 yang semakin rendah, Pemprov Kaltim akhirnya menutup semua tempat isolasi terpusat (isoter) yang tersebar di Samarinda. Di antaranya, Asrama Atlet GOR Kadrie Oening, gedung Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kaltim, dan UPTD Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) Kaltim.

Kepala Biro (Karo) Kesejahteraan Masyarakat (Kesra) Setprov Kaltim, Andi Muhammad Ishak menyebutkan, seluruh tempat isoter itu ditutup karena sudah tidak ada lagi pasien yang dirawat. Kendati demikian, jika tiba-tiba terjadi lonjakan kasus, maka akan dialihkan ke rumah sakit.

“Tapi rumah sakit memang sudah siap apabila ada lonjakan,” tegas Andi Ishak.

Saat ini, ruang perawatan yang tadinya dipakai untuk menampung para pasien Covid-19 telah dikembalikan ke fungsi awalnya. Bukan tidak mungkin, tempat-tempat tersebut bisa saja dipakai kembali sebagai tempat isoter.

“Kalau ada lonjakan, kami akan buka lagi,” lanjutnya.

Terkhusus barang-barang di Asrama Atlet GOR Kadrie Oening, seperti tempat tidur, memang milik asrama. Saat itu, asrama memang sempat diperbaiki dan perbaharui beberapa barangnya oleh Pemprov Kaltim.

Jadi, ketika saat ini tak dipakai untuk penanganan Covid-19 lagi, maka barang-barang yang ada tetap dimanfaatkan oleh pihak asrama.

“Begitu juga di Bapelkes dan BPSDM Kaltim. Jadi tidak ada yang mubadzir,” ujar Andi Ishak.

Sedangkan untuk alat kesehatan (alkes) yang ditempatkan di isoter, telah dikembalikan ke rumah sakit, laboratorium, hingga puskesmas. Pemprov Kaltim juga sempat membeli beberapa peralatan sederhana untuk melengkapi alkes yang ada.

“Sebab di situ kan untuk penanganan yang ringan. Kalau yang berat, tetap ke rumah sakit atau disimpan di Dinas Kesehatan (Dinkes) Kaltim dan dialihfungsikan ke rumah sakit,” tutupnya.

[YMD | RWT]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya