Gaya Hidup

Laki-Laki Boleh Tak Sholat Jumat, Ini Syaratnya

Kaltim Today
13 Januari 2023 12:39
Laki-Laki Boleh Tak Sholat Jumat, Ini Syaratnya
Ilustrasi. (Pexels)

Kaltimtoday.co - Apakah boleh seorang laki-laki meninggalkan sholat jumat? Apa syarat meninggalkan sholat jumat? Simak penjelasan berikut ini.

Sebagaimana diketahui, sholat jumat hukumnya wajib bagi laki-laki. Lantas meskipun begitu ada beberapa syarat meninggalkan sholat jumat yang boleh terjadi.

Hal ini disampaikan oleh Pengasuh LPD Al-Bahjah Cirebon, Buya Yahya dalam ceramahnya yang diunggah ke kanal YouTube Al-Bahjah TV pada 30 Desember 2022.

Kewajiban sholat jumat dapat gugur dilakukan jika dalam keadaan bepergian. Buya Yahya pun menjelaskan lebih detil perihal ketentuan bepergian yang dimaksud.

"Dalam mazhab Imam Syafii anda boleh meninggalkan sholat Jumat jika anda meninggalkan kampung anda sebelum masuk waktu subuh," ujar Buya Yahya.

Selain itu, ketika bepergian dengan tujuan yang jauh, umat Islam pun boleh menggabungkan sholat atau meringkas sholat fardu lima waktu. Yang mana kita kenal dengan istilah jamak dan qasar shalat.

"Jika anda keluar (pergi) setelah masuk waktu subuh, dalam mazhab Imam Syafi'i, anda tetap wajib melakukan sholat jumat," imbuh Buya.


Related Posts


Berita Lainnya