Politik

Nyoblos di Timbau, Edi Damansyah Target Menang Besar Pilkada Kukar 2024

Supri Yadha — Kaltim Today 27 November 2024 11:20
Nyoblos di Timbau, Edi Damansyah Target Menang Besar Pilkada Kukar 2024

TENGGARONG, Kaltimtoday.co - Calon petahana Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, bersama keluarganya menggunakan hak pilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kukar 2024. Edi mencoblos di TPS 22, Jalan Arwana, Kelurahan Timbau, Kecamatan Tenggarong, Rabu (27/11/2024) pukul 10.00 WITA. Didampingi istrinya, Maslianawati, serta kedua anaknya, Edi tampak santai dan optimis.

“Alhamdulillah, persiapan tadi sejak Subuh. Karena saya tinggal di Arwana, Blok D nomor 23, jadi lokasi TPS ini sangat dekat,” kata Edi, yang menyampaikan rasa syukurnya dapat menggunakan hak pilih di tempat tinggalnya.

Edi berharap pelaksanaan Pilkada Kukar 2024 berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif. Ia juga mengimbau masyarakat Kukar, termasuk para pendukung dan relawan, untuk berpartisipasi aktif dengan mendatangi TPS masing-masing.

“Mohon doa dan dukungan seluruh warga Kukar. Para pendukung dan relawan saya harap datang ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya. Kita akan menunggu hasil sementara yang mungkin keluar sekitar pukul 16.00 WITA melalui metode quick count,” ujar Edi.

Ketika ditanya rencana setelah mencoblos, Edi menyebutkan bahwa ia berencana beristirahat. “Belum tidur semalaman. Karena memang suasana menjelang Pilkada ini cukup menguras energi,” tambahnya sambil tersenyum.

Soal target suara, Edi optimis dapat meraih hasil yang sesuai prediksi. “Targetnya menang besar. Beberapa survei menunjukkan dukungan di atas 62 persen. Mohon doa masyarakat Kukar semoga hasil akhirnya sesuai,” ungkapnya.

Istri Edi, Maslianawati, turut mendukung pencalonan suaminya untuk periode kedua. “Bismillah saja. Ini adalah kesempatan kedua setelah periode pertama yang belum selesai karena adanya Pilkada serentak. Kami sebagai keluarga mendoakan yang terbaik,” katanya.

Ia juga mengajak masyarakat Kukar untuk berpartisipasi penuh dalam Pilkada serentak ini. “Semoga para pendukung dan relawan Edi-Rendi dapat menggunakan hak pilihnya di TPS masing-masing. Kami berharap semua berjalan lancar,” pungkas Maslianawati.

[TOS]



Berita Lainnya