Kutim
Perumdam Kutim Jamin Ketersediaan Air Bersih Selama Ramadan
Kaltimtoday.co, Sangatta - Konsumsi air selama Ramadan biasanya akan meningkat. Meski sempat diterjang banjir besar sehingga aliran air bersih untuk warga Sangatta pun mati namun Perumdam Kutim terus mengupayakan ketersediaan air bersih selama Ramadan.
Direktur Utama Perumdam Tirta Tuah Benua, Suparjan mengatakan, konsumsi air selama Ramadan ini dipastikan meningkat. Seperti pada Masjid-masjid di Sangatta, Kutai Timur (Kutim).
Dia menyebutkan, bahwa peningkatan konsumsi air di Ramadan jika dibandingkan dengan bulan biasanya itu 10 sampai 20 persen.
“Selama Ramadan pemakaian air cukup meningkat, terutama yang di masjid-masjid. Naik sekitar 10 hingga 20 persen dibanding bulan-bulan biasanya,” sebut Suparjan.
Baca Juga: Tarif Air di Berau Kembali Mengikuti SK LamaBaca Juga: Dukung Pendidikan Pelajar dan Mahasiswa, PT Indexim Coalindo Luncurkan Beasiswa INDESMARTView this post on Instagram
Untung kata dia, pihak Perumdam Kutim sebelum memasuki bulan Ramadan telah melakukan upaya agar pasokan air bersih terjamin dengan melakukan pembersihan semua instalasi pengolahan air dan sumur-sumur intake.
"Sebelum masuk Ramadan kami rutin melakukan pembersihan seluruh penampungan air kita, ini untuk menjamin kebersihan air selama Ramadan," ujarnya.
Sementara itu pelayanan di kantor Perumdam Kutim selama Ramadan tetap berjalan seperti biasanya selama 24 jam dari Senin hingga Sabtu.
“Kalau pelayanan kami tetap buka 24 jam mulai senin sampai Sabtu,” tutup Suparjan.
[EL | NON]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Dukung Percepatan Penurunan Stunting, PT Indexim Coalindo Raih 2 Penghargaan Sekaligus dari Pemerintah
- SMPN 1 Kaubun dan SDN 006 Karangan Raih Adiwiyata Nasional
- PT Indexim Coalindo Latih Budidaya Maggot bagi Kelompok Tani Hutan di Kutim
- PT Indexim Coalindo Hijaukan Area Agrowisata Desa Bukit Makmur
- PT Indexim Coalindo Bangun Gedung TK Madani di Desa Pengadan