Kukar

Petugas Lapas Berhasil Gagalkan Penyelundupan Narkoba, Pelaku Masih Berstatus Pelajar

Kaltim Today
21 Desember 2020 20:34
Petugas Lapas Berhasil Gagalkan Penyelundupan Narkoba, Pelaku Masih Berstatus Pelajar
Barang bukti.

 

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Petugas penjaga pintu utama lembaga pemasyarakatan kelas IIA Tenggarong berhasil menggagalkan penyelundupan sabu oleh pengunjung yang masih berstatus pelajar.

Penggagalan tersebut dilakukan pada Minggu (20/12/2020) pukul 14.00 WITA  oleh Moch Rafli dan Awang Zheri yang tengah melaksanakan tugas.

Barang haram itu sendiri dibawa oleh pengunjung yang dia letakkan di dalam bakso. Petugas yang merasa ada barang aneh di dalam bakso tersebut, akhirnya melakukan penggeledahan dan ditemukan sabu yang telah dikemas menjadi poket ke dalam 4 plastik transparan.

Barang bukti.
Barang bukti.

Penemuan sabu tersebut lantas dikoordinasikan dengan komandan jaga dan selanjutnya dikoordinasikan dengan KA KPLP. Berdasarkan koordinasi yang dilakukan Ka KPLP dengan Kalapas, lantas meneruskan temuan tersebut dengan pihak Polres Kutai Kartanegara.

Kemudian, sekitar pukul 15.30, dilakukan serah terima antara pihak lapas dengan polres Kutai Kartanegara.

Adapun barang bukti yang diserahkan di antaranya berupa 1 orang pengunjung yang status seorang pelajar SMA, 4 bungkus sabu, 1 buah handphone, 1 sepeda motor.

[SUP | RWT]



Berita Lainnya