Politik

Prabowo Subianto Tunda Pembekalan Calon Menteri: Jadwal Baru 16 Oktober 2024

B-Network — Kaltim Today 15 Oktober 2024 08:04
Prabowo Subianto Tunda Pembekalan Calon Menteri: Jadwal Baru 16 Oktober 2024
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Ahmad Dasco di kediaman Prabowo, di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Senin, 14 Oktober 2024. (Beritasatu.com/Hendro Dahlan Situmorang)

Bogor, Kaltimtoday.co - Presiden terpilih Prabowo Subianto mengumumkan penundaan pembekalan bagi calon menteri yang sebelumnya dijadwalkan berlangsung di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Selasa (15/10/2024). Pembekalan tersebut akan dilaksanakan pada keesokan harinya, Rabu (16/10/2024).

Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, menyampaikan informasi ini saat bertemu di kediaman Prabowo di Jalan Kartanegara IV, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2024). "Pembekalan akan diadakan pada tanggal 16," jelas Dasco.

Dalam acara pembekalan ini, wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka juga dijadwalkan hadir. Dasco menegaskan bahwa para tokoh yang diundang hari ini belum tentu akan masuk dalam kabinet Prabowo. Mereka memiliki hak untuk mempertimbangkan tawaran yang diberikan.

“Segala kemungkinan masih terbuka hingga pelantikan pada Minggu, (20/10/2024),” kata Dasco. Ia menambahkan, jika ada perubahan setelah calon menteri berkonsultasi dengan keluarga, hal itu juga bisa terjadi.

Sebagai informasi, pada hari ini Prabowo telah memanggil 49 tokoh yang diusulkan sebagai calon menteri. Para tokoh ini berasal dari berbagai latar belakang, termasuk politisi, akademisi, ahli, dan pejabat yang masih aktif di pemerintahan Presiden Joko Widodo.

[RWT]

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp



Berita Lainnya