Kukar

Puluhan Pekerja Migas Tanjung Aru Kukar Positif Covid-19

Kaltim Today
21 Juli 2020 21:50
Puluhan Pekerja Migas Tanjung Aru Kukar Positif Covid-19

Kaltimtoday.co, Kukar - Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kutai Kartanegara, dr Martina Yulianti kembali mengumumkan penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19.

Penambahan kasus di Kukar melonjak tajam dari biasanya, yakni sebanyak 34 kasus. Sebagian besar merupakan pekerja dari perusahaan Migas yang berada di site Tanjung Aru, kecamatan Anggana.

Dari 34 pasien tersebut, 32 diantaranya merupakan kluster site Tanjung Aru dan 2 lainnya yakni KK-143 pelaku perjalanan dari Sulawesi Selatan dan KK-144 warga kecamatan Marangkayu yang merupakan kontak erat dari KK-87.

Keseluruhan dinyatakan terkonfirmasi positif asimtomatik setelah menjalani pemeriksaan PCR dari swab tenggorok pada tanggal 16 Juli 2020.

"Saat ini semua pasien telah menjalani karantina di wisma atlet Tenggarong Seberang, sejak dinyatakan positif," kata dr. Martina Yulianti.

Penambahan dari Klaster Tanjung Aru Kecamatan Anggana juga menyebabkan adanya penambahan kasus di Samarinda dan Balikpapan, juga berhubungan dengan kasus yang telah diumumkan oleh Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Kukar pada 17 Juli sebanyak 1 kasus, 18 Juli 1 kasus, 19 Juli 8 kasus dan 21 Juli sebanyak 32 kasus. Di Balikpapan sebanyak 21 kasus dan 5 kasus di Samarinda.

Selain itu ada penambahan kesembuhan 1 orang pasien yakni  KK-95 perempuan berusia 62 tahun asal Kecamatan Anggana. Dinyatakan sembuh setelah hasil swab tenggorok menunjukkan hasil negatif selama 2 kali berturut-turut.

" KK-95 merupakan kasus terkonfirmasi (simptomatik) dan telah menjalani masa perawatan dan isolasi di RSUD AM Parikesit selama 6 hari," terangnya.

Dengan adanya penambahan terkonfirmasi positif dan kesembuhan maka hingga hari ini kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Kukar adalah 144 kasus terdiri dari 67 Orang sedang menjalani perawatan, 76 kasus dinyatakan telah sembuh dan 1 kasus meninggal dunia.

Berikut data penambahan terkonfirmasi positif (asimtomatik):

1.  KK-111, laki - laki 29 tahun dari Kecamatan Anggana

2.  KK-112, laki - laki 40 tahun dari Kecamatan Anggana, Pelaku perjalanan dari Lampung yang akan kembali bekerja

3.  KK-113, laki - laki 36 tahun dari Kecamatan Anggana, Pelaku perjalanan dari Jateng yang akan kembali bekerja

4.  KK-114, laki - laki 43 tahun dari Kecamatan Anggana

5.  KK-115, laki - laki 44 tahun dari Kecamatan Samboja

6.  KK-116, laki - laki 37 tahun dari Kecamatan Anggana

7.  KK-117, laki - laki 55 tahun dari Kecamatan Anggana, Pelaku perjalanan dari Jatim yang akan kembali bekerja

8.  KK-118, laki - laki 40 tahun dari Kecamatan Samboja

9.  KK-119, laki - laki 49 tahun dari Kecamatan Muara Jawa

10. KK-120, laki - laki 39 tahun dari Kecamatan Anggana, Pelaku perjalanan dari Jateng yang akan kembali bekerja

11. KK-121, laki - laki 20 tahun dari Kecamatan Anggana, Pelaku perjalanan dari Jateng yang akan kembali bekerja

12. KK-122, laki - laki 46 tahun dari Kecamatan Anggana, Pelaku perjalanan dari Banten yang akan kembali bekerja

13. KK-123, laki - laki 26 tahun dari Kecamatan Anggana

14. KK-124, laki - laki 26 tahun dari Kecamatan Anggana

15. KK-125, laki - laki 27 tahun dari Kecamatan Muara Badak

16. KK-126, laki - laki 35 tahun dari Kecamatan Anggana

17. KK-127, laki - laki 30 tahun dari Kecamatan Anggana, Pelaku perjalanan dari Jatim yang akan kembali bekerja

18. KK-128, laki - laki 35 tahun dari Kecamatan Anggana

19. KK-129, laki - laki 26 tahun dari Kecamatan Anggana

20. KK-130, laki - laki 30 tahun dari Kecamatan Anggana

21. KK-131, laki - laki 31 tahun dari Kecamatan Anggana

22. KK-132, laki - laki 43 tahun dari Kecamatan Muara Jawa

23. KK-133, laki - laki 33 tahun dari Kecamatan Anggana

24. KK-134, laki - laki 26 tahun dari Kecamatan Samboja

25. KK-135, laki - laki 24 tahun dari Kecamatan Anggana

26. KK-136, laki - laki 25 tahun dari Kecamatan Anggana

27. KK-137, laki - laki 39 tahun dari Kecamatan Anggana

28. KK-138, laki - laki 23 tahun dari Kecamatan Samboja

29. KK-139, laki - laki 45 tahun dari Kecamatan Anggana

30. KK-140, laki - laki 21 tahun dari Kecamatan Anggana

31. KK-141, laki - laki 26 tahun dari Kecamatan Anggana

32. KK-142, laki - laki 26 tahun dari Kecamatan Muara Jawa

----‐---------------

33. KK-143, perempuan 45 tahun dari Kecamatan Loa Janan, pelaku dari Sulawesi Selatan

34. KK-144, perempuan 37 tahun dari Kecamatan Marangkayu, kontak kerat KK-87

[TOS]


Related Posts


Berita Lainnya