Samarinda
Taman Tepian, DLH Samarinda Harap Bisa Jadi Kenang-Kenangan
Kaltimtoday.co, Samarinda - Saat ini Pemkot Samarinda, melalui DInas Lingkungan Hidup (DLH) Samarinda sedang membangun taman kota di Jalan Slamet Riyadi, sisi tepian Sungai Mahakam. Taman ini awalnya diusulkan oleh Wali Kota Samarinda, Syaharie Jaang pada tahun 2019 lalu.
Diberbagai kesempatan, Jaang kerap menyebut taman ini sebagai Taman Tepian. Orang nomor 1 di Kota Tepian tersebut nampak sangat antusias terhadap pembangunan Taman Tepian tersebut.
Bahkan menjelang berakhirnya tahun 2020, Jaang melakukan tinjauan langsung ke lokasi taman. Dia berharap agar taman tersebut bisa selesai pada akhir tahun ini.
“Kalau bisa tahun ini selesai, biar bisa jadi kenang-kenangan dan memberikan kesan bagi warga Samarinda. Harapan saya begitu,” tutur Jaang.
Menanggapi hal tersebut, Kepala DLH Samarinda, Nurrahmani menegaskan bahwa, pembangunan taman tetap akan dilanjutkan. Namun diakuinya, untuk menyelesaikan keseluruhan taman masih memerlukan waktu, dan nampaknya belum bisa selesai tahun ini.
“Sekitar 400 meter dari taman ini, memang saya minta diselesaikan tahun ini. Tapi kalau seluruhnya 700 meter, sepertinya belum bisa,” tutur perempuan yang biasa disapa Yama ini.
Diketahui sebelumnya, progres pembangunan Taman Tepian tersebut sempat terhenti untuk sementara waktu. Hal itu terjadi lantaran adanya penyesuaian anggaran untuk penanganan Covid-19 di Samarinda. Namun belakangan, proyek senilai Rp14 miliar tersebut pun kembali dilanjutkan.
[KA | NON | ADV DLH SAMARINDA]