Kukar

Tingkatkan Produktivitas Hasil Pertanian, Distanak Kukar Anggarkan Rp 170 miliar

Kaltim Today
25 Februari 2023 16:35
Tingkatkan Produktivitas Hasil Pertanian, Distanak Kukar Anggarkan Rp 170 miliar
Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Kukar, Sutikno. (Supri/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Tenggarong — Peningkatan produktivitas pertanian khususnya padi sawah di Kutai Kartanegara terus digenjot, guna mewujudkan Kukar sebagai lumbung pangan, serta penyuplai kebutuhan pangan di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Kukar telah menganggarkan sekitar Rp 170 miliar melalui APBD 2023. Alokasi itu untuk kegiatan sarana prasarana pertanian, pembangunan jalan usaha tani, embung, jaringan irigasi maupun alat mesin pertanian.

Proses percepatan pembangunan jalan usaha, pemerintah juga menggandeng Kodim 0906/Kutai Kartanegara, serta pembangunan embung tahun ini sebanyak 26 titik.

Kepala Distanak Kukar, Sutikno mengatakan, produktivitas hasil pertanian terus tingkatkan, di antaranya melalui Program Makmur Idaman serta bantuan kapur.

Sejauh ini, hasil panen secara perlahan merangkak naik, dalam per hektar, jumlah peningkatan sekitar 500 kilogram hingga satu ton.

"Secara statistik, pertanian itu meningkat sangat signifikan. Apalagi dengan bantuan kapurisasi," kata Sutikno, Jumat (24/2/2023).

Mengantasipasi penurunan harga ketika musim panen tiba, Pemkab Kukar meminta Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) untuk membeli seluruh panen petani, agar harga tetap stabil.

Seperti yang dilakukan oleh Bumdes Sumber Purnama Desa Loh Sumber, Kecamatan Loa Kulu.

"Menjaga harga tetap stabil (musim panen), jawabannya melalui Bumdes untuk menghindari tengkulak," tutupnya.

[SUP | RWT]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya