Advertorial
Wujudkan Lingkungan Bersih, Sehat, dan Asri, DLH PPU Tingkatkan Pembinaan Sekolah Adiwiyata
Kaltimtoday.co, Penajam - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) terus berkomitmen dalam mendukung program Sekolah Adiwiyata melalui berbagai upaya pembinaan dan penyediaan fasilitas.
Kepala DLH PPU, Safwana, menegaskan pentingnya peran sekolah dalam menjaga kebersihan dan keberlanjutan lingkungan. Program Sekolah Adiwiyata bertujuan untuk menciptakan lingkungan sekolah yang bersih, sehat, dan asri melalui partisipasi aktif seluruh warga sekolah.
“Jadi terkait sekolah adiwiyata ini sudah banyak jumlahnya. Jadi untuk sekolah ini kami terus memenuhi fasilitas untuk penampungan sampah berupa tong-tong sampah,” kata Safwana.
DLH PPU tidak hanya menyediakan fasilitas fisik seperti tong sampah, tetapi juga melakukan edukasi kepada siswa dan staf sekolah tentang pentingnya memilah sampah.
“Mereka itu kan diberi edukasi bagaimana memilah sampah dan itu dinilai dari tingkat kabupaten, provinsi sampai ke nasional. Nah itu kemarin kami mengundang sekolah-sekolah untuk memperbanyak lagi sekolah adiwiyata di PPU,” lanjut Safwana.
Dalam upaya meningkatkan jumlah Sekolah Adiwiyata, DLH PPU mengundang perwakilan sekolah-sekolah untuk mengikuti sosialisasi dan pelatihan terkait program ini.
Melalui kegiatan ini, diharapkan lebih banyak sekolah yang berpartisipasi dan memenuhi kriteria untuk menjadi Sekolah Adiwiyata. Kriteria ini meliputi upaya sekolah dalam pengelolaan lingkungan yang baik, mulai dari pengelolaan sampah hingga pelestarian keanekaragaman hayati di lingkungan sekolah.
Program Sekolah Adiwiyata sendiri merupakan inisiatif nasional yang bertujuan untuk mendorong kesadaran lingkungan di kalangan pelajar. Sekolah yang berhasil menerapkan program ini akan dievaluasi dan bisa mendapatkan penghargaan di tingkat kabupaten, provinsi, hingga nasional.
Penghargaan tersebut menjadi motivasi tambahan bagi sekolah untuk terus meningkatkan upaya mereka dalam menjaga kebersihan dan keberlanjutan lingkungan.
“Dengan adanya sekolah adiwiyata, kami berharap generasi muda bisa lebih peduli terhadap lingkungan sejak dini. Ini penting untuk memastikan keberlanjutan upaya pelestarian lingkungan di masa mendatang,” tambah Safwana.
DLH PPU juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk orang tua dan komunitas sekitar sekolah, untuk turut mendukung program ini. Partisipasi aktif dari berbagai pihak diharapkan dapat memperkuat keberhasilan program Sekolah Adiwiyata di PPU.
[RWT | ADV DISKOMINFO PPU]
Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp
Related Posts
- Jadwal Bioskop Trans TV 9-15 Desember 2024, Film Superhero dan Laga Warnai Pekan Ini
- 30 Inspirasi Ucapan Hari Antikorupsi Sedunia 2024 untuk Tingkatkan Semangat integritas
- Prakiraan Cuaca BMKG: Ini Wilayah di Indonesia yang Dilanda Hujan dan Petir
- Tinggal 2 Hari Lagi! Culinary Playland Samarinda Hadirkan Kemeriahan dan Kejutan Seru
- Wisuda Gelombang IV 2024, Unmul Kembali Luluskan 1.509 Wisudawan Siap Kerja