Advertorial

65 Perpustakaan Terakreditas Nasional, DPRD Berau Dorong Inovasi Tingkatkan Minat Baca dan Kunjungan

Kaltim Today
05 Juni 2024 07:11
65 Perpustakaan Terakreditas Nasional, DPRD Berau Dorong Inovasi Tingkatkan Minat Baca dan Kunjungan
Ilustrasi. (Miko/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Berau - Enam puluh lima perpustakaan di Berau saat ini sudah terakreditasi nasional. Prestasi di bidang literasi ini, direspon baik Wakil Ketua DPRD Berau Syarifatul Syadiah. Ia mendorong Pemkab bisa lebih berbenah dalam mengembangan perpustakaan yang belum terakreditasi. 

Politikus yang kerap disapa Bu Sari itu mengatakan, sebagaimana data Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Berau, saat ini ada 438 perpustakaan. Maka masih terdapat ratusan perpus lainnya yang perlu dibenahi baik dari sarana maupun prasarana.

Dengan prestasi tersebut, tentu menurutnya, banyak rintangan yang akan dihadapi ke depan. Seperti mempertahankan capaian agar terus meningkat di tahun-tahun yang akan datang serta juga memperbaiki kualitas perpus yang terdaftar di Dispusip.

"Dengan capaian ini Alhamdulillah literasi kita bisa terus meningkat, kita juga harus berbenah supaya lebih meningkat lagi capaian kita," katanya.

Dewan dari fraksi Golkar itu menegaskan kepada Dispusip agar dapat memperhatikan terkait mutu manajemen dan sumber daya manusia yang dimiliki setiap perpustakaan.

Ditegaskannya pula, apabila terdapat hal yang masih belum mencapai target seperti pemenuhan sarana dan prasarana maka dapat segera dievaluasi dan segera disampaikan kepada kepala daerah.

"Belum lagi modernisasi yang memerlukan inovasi dalam memajukan buku bacaan, selain bersifat fisik juga digital. Sehingga lebih menarik minat anak muda generasi milenial," tuturnya.

Rintangan lain yang perlu menjadi perhatian kata Sari adalah bagaimana peran dinas dalam memberikan edukasi dan ide-ide brilian yang bertujuan membuat masyarakat menjadi melek literasi, meningkatkan minat baca dan kunjungan ke perpustakaan

"Tentu saja kita perlu mendapatkan referensi dari luar daerah untuk mengembangkan perpustakaan kita. Literasi kita harus terus ditingkatkan, mengingat minat baca saat ini masih tergolong rendah. Ini perlu mendapatkan keseriusan semua pihak," pungkasnya.

[MGN | RWT | ADV DPRD BERAU]

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp 



Berita Lainnya