Advertorial
DPK Kaltim Imbau Sekolah Tertib Arsip Sebagai Dasar Pengambilan Kebijakan dan Perjalanan Sejarah

SAMARINDA, Kaltimtoday.co - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kalimantan Timur mengimbau seluruh sekolah untuk tertib dalam pengelolaan arsip. Langkah ini dinilai penting sebagai pondasi pengambilan kebijakan serta menjadi gambaran perjalanan sejarah sekolah dari tahun ke tahun.
Hal tersebut disampaikan oleh Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala DPK Kaltim, Anita Natalia Krisnawati, di Samarinda. "Kita imbau seluruh sekolah harus bisa tertib arsip. Ini harus terus disosialisasikan sebagai dasar pengambilan kebijakan dan gambaran perjalanan sekolah," ujar Anita.
Anita menjelaskan, petugas pengelola arsip di sekolah harus memiliki pemahaman tentang ilmu kearsipan agar pengelolaan arsip dapat dilakukan secara tepat guna.
"Maka memang perlu pelatihan-pelatihan kearsipan, khususnya bagi pengelola arsip di sekolah. Ini menjadi target kita di tahun depan," tuturnya.
Ia menekankan pentingnya pengelolaan arsip yang baik di lingkungan sekolah untuk menjamin keselamatan dan keamanan arsip sebagai bukti pertanggungjawaban dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
DPK Kaltim terus berupaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) dalam bidang kearsipan. Hal ini diharapkan dapat mendukung terciptanya pengelolaan arsip sekolah yang lebih baik.
"Bagaimanapun, pemerintah termasuk pihak sekolah adalah pelayan masyarakat. Sekolah memiliki kewajiban dan tanggung jawab untuk memberikan layanan publik yang baik dan profesional sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan," tutupnya.
[TOS | ADV DPK KALTIM]
Related Posts
- Rudy Mas'ud-Seno Aji Launching Program Pendidikan Gratispol: Mahasiswa Baru Jadi Prioritas Tahun Ini
- Realisasikan Program Pendidikan Gratispol, Gubernur Rudy Mas'ud Tanda Tangani MoU bersama 53 Kampus Negeri dan Swasta se-Kaltim
- Apa yang Sebenarnya Kita Rayakan Setiap Hari Kartini?
- Merayakan Kartini di Tengah Arus Perubahan
- Dukung Transformasi Digital Pedesaan, Pemprov Kaltim Luncurkan Internet Gratis untuk 841 Desa