Daerah
Gereja Toraja Samarinda Seberang Dapat Rekomendasi Kemenag untuk Pendirian Rumah Ibadah

Kaltimtoday.co, Samarinda - Pendampingan Aliansi Advokasi KBB terhadap Gereja Toraja Sungai Keledang Samarinda untuk pendirian rumah ibadah membuahkan hasil. Kementerian Agama (Kemenag) Samarinda telah memberikan surat rekomendasi untuk melanjutkan proses pendirian gereja, Selasa (15/4/2025).
Didampingi Ketua AAKBB Kaltim, Hendra Kusuma serta Ketua Divisi Advokasi Kade Indra KE, Gembala Gereja Toraja Pendeta Eliasni Panggalo menerima surat rekomendasi tersebut dari Kemenag Samarinda.
Ini merupakan salah satu perjuangan gereja tersebut, setelah 20 tahun menunggu proses pendirian rumah ibadah.
Hendra Kusuma menyebut bahwa, Kemenag sebelumnya telah berjanji, untuk memberikan surat rekomendasi tersebut setelah Hari Raya Idulfitri.
"Intinya kami minta konsistensi dari Kepala Kemenang untuk tidak ingkar janji memberikan rekomendasi setelah lebaran selesai. Dan benar, mereka telah menyerahkan ke pendeta Gereja Toraja yang kami dampingi," sebutnya.
AAKBB Kaltim akan terus mendampingi Gereja Toraja, untuk memenuhi syarat lanjutan terkait pendirian rumah ibadah mereka. Salah satunya mengurus soal Persetujuan Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang (PKKPR) di Dinas PUPR Samarinda.
"Jika sudah keluar, maka kami akan serahkan ke tim konsultan gereja, untuk langkah selanjutnya. Mengingat, itu sudah ranah teknis ya," tuturnya.
Meski perjuangan pendirian gereja belum usai, AAKBB Kaltim akan terus mengawal prosesnya secara bertahap. Mengingat, puluhan tahun kaum kristiani Gereja Toraja setia menunggu pendirian rumah ibadah mereka.
"Semoga kedepannya tidak ada tantangan yang cukup sulit, bisa dipermudah. Dan sesama umat beragama, kita harus menjaga toleransi satu sama lain, jangan sampai ada perpecahan antar umat beragam ," tutupnya.
[RWT]
Related Posts
- Pemkot Samarinda Mulai Salurkan Bantuan Kompensasi Motor Brebet, per Kecamatan Dapat Jatah 60 Kuota
- UM Bandung Gaet Siswa Kaltim, Tawarkan Beasiswa dan Fasilitas Kampus Modern
- Oknum Jukir dan Pegawai Dishub Samarinda Diduga Selewengkan Dana Parkir, Kerugian Capai Rp 100 Juta
- Tropicana Slim Gelar Kampanye #BeatDiabetes di Samarinda, Ajak Warga Lawan Diabetes Lewat Edukasi dan PoundFit
- Wagub Seno Aji Terima Kunjungan Dewan Guru PB Inkanas, Dorong Prestasi Karate Kaltim