Advertorial
Hadirnya IKN, Disdikbud Kaltim Berkomitmen Tingkatkan Kualitas Pendidikan

Kaltimtoday.co, Samarinda - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim turut berkontribusi terhadap kehadiran Ibu Kota Nusantara (IKN). Dalam hal ini, ada komitmen dari Disdikbud Kaltim untuk tingkatkan kualitas pendidikan.
Salah satu cara untuk meningkatkan kualitas pendidikan adalah dengan mendirikan sekolah di sekitar wilayah IKN. Kepala Disdikbud Kaltim, Muhammad Kurniawan juga mengatakan, Kaltim harus menyiapkan sumber daya manusia (SDM) yang siap bersaing dan unggul di ranah pendidikan.
Ada beberapa titik wilayah yang akan dibangun sekolah oleh Disdikbud Kaltim. Hal ini sebagai wujud dukungan demi tingkatkan kualitas pendidikan di Kaltim dan IKN.
“Ada Samboja, Muara Jawa, Loa Janan, Loa Kulu, dan Samboja Barat nanti akan dibangun,” jelas Kurniawan.
Namun khusus wilayah IKN, Kurniawan menyebutkan bahwa pihaknya tak bisa terlalu terlibat langsung di dalam. Sebab kewenangan untuk itu ada di pihak Otorita IKN.
“Melalui Deputi Bidang Sosial, Budaya, dan Pemberdayaan Masyarakat Otorita IKN, Alimuddin, memang ada rencana pembangunan sekolah yang layak di IKN,” sambungnya.
Terlepas dari itu, Disdikbud Kaltim punya tujuan untuk menyiapkan peserta didik yang punya daya saing tinggi untuk IKN. Pihaknya akan melakukan pemetaan mengenai itu.
“Untuk sekarang, kita memetakan dulu apa sih yang di inginkan IKN, SDM yang seperti apa, tentu kita persiapkan anak didik dalam menyambut pembangunan IKN,” tambah Kurniawan.
Maka dengan adanya pembangunan IKN, otomatus akan berdampak pada peningkatan kualitas pendidikan di Kaltim. Warga Kaltim pun bisa ikut terlibat langsung.
“Saya berharap, semoga SDM kita selalu siap dalam menyambut IKN. Banyak sekali potensi SDM yang berkualitas, agar terus dikembangkan nantinya,” pungkas Kurniawan.
[RWT | ADV DISDIKBUD KALTIM]
Related Posts
- Beasiswa Gratispol untuk Kuliah di Luar Kaltim, Cek Kampus Prioritas dan Cara Daftarnya
- Skema dan Syarat Program Pendidikan Gratispol Kaltim, Cek Lengkapnya di Sini
- Pemprov Kaltim Siapkan Dana Rp5 Miliar untuk Reward Masyarakat Taat Bayar Pajak, Bapenda: Ada Hadiah Umroh hingga Motor Listrik
- Pemprov Kaltim Bakal Launching Program 'Gratispol' di Convention Hall Samarinda
- DBD di Kaltim Capai 1.375 Kasus, Dinkes Imbau Masyarakat Lakukan PSN Lewat 3M Plus