Kaltim

Ini 7 Prestasi Cemerlang Isran Noor selama Menjabat sebagai Gubernur Kaltim

Kaltim Today
23 Oktober 2024 09:30
Ini 7 Prestasi Cemerlang Isran Noor selama Menjabat sebagai Gubernur Kaltim
Mantan Gubernur Kaltim, Isran Noor.

Kaltimtoday.co, Bontang - Selama periode kepemimpinannya sebagai Gubernur Kalimantan Timur pada 2018-2023, Isran Noor menorehkan sejumlah prestasi yang membanggakan.

Calon Wakil Gubernur Hadi Mulyadi bahkan mengungkapkan bahwa kontribusi Isran Noor untuk Kaltim begitu besar dan berpengaruh positif bagi masyarakat. 

Setidaknya ada tujuh prestasi gemilang yang berhasil diraih Isran Noor selama menjabat.

Salah satu prestasi besar Isran Noor adalah saat ia berhasil mempertahankan keberadaan tenaga honorer di Indonesia, terutama di Kalimantan Timur, saat pemerintah pusat berencana menghapus posisi tersebut. 

Dari 36 gubernur di seluruh Indonesia, Isran Noor adalah satu-satunya yang dengan tegas menolak rencana tersebut. Perjuangan Isran mendapat perhatian langsung dari Presiden Joko Widodo, yang akhirnya membatalkan kebijakan penghapusan. 

"Alhamdulillah, jutaan tenaga kerja honorer di Indonesia diselamatkan oleh Pak Isran Noor," kata Hadi. Ini menunjukkan komitmen Isran terhadap kesejahteraan tenaga kerja.

Prestasi berikutnya adalah program Beasiswa Kaltim Tuntas, yang merupakan salah satu program pendidikan terbesar di Indonesia. Dengan alokasi anggaran mencapai Rp1,3 triliun, program ini memberikan kesempatan pendidikan yang lebih luas bagi masyarakat Kalimantan Timur, terutama bagi mereka yang berprestasi dan membutuhkan dukungan finansial. 

Program ini menjadi tonggak penting dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia di Kaltim. Tak hanya itu, Isran Noor juga menunjukkan perhatian yang besar terhadap sektor pendidikan dengan memberikan mobil dinas kepada para kepala sekolah SMA dan SMK se-Kalimantan Timur. 

Hadi Mulyadi menyebutkan bahwa ini adalah langkah yang belum pernah diambil oleh gubernur lain di Indonesia. Pemberian fasilitas ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi kepala sekolah dalam menjalankan tugas-tugas mereka.

Tak hanya itu saja, di bawah kepemimpinan Isran Noor, Kalimantan Timur juga menjadi satu-satunya provinsi di Asia Tenggara yang mendapatkan dana emisi karbon sebesar Rp1,6 triliun. Dana ini diperoleh melalui program pengelolaan hutan yang berkelanjutan dan perlindungan lingkungan, yang sekaligus menjadi kontribusi Kaltim dalam upaya global mengatasi perubahan iklim. 

"Ini tidak ada di provinsi lain, bahkan di seluruh Asia Tenggara," tegas Hadi.

Isran Noor juga berperan penting dalam memperjuangkan dana bagi hasil (DBH) kelapa sawit untuk provinsi-provinsi penghasil. Padahal, dalam Undang-Undang Pajak sebelumnya tidak ada pengaturan tentang DBH kelapa sawit. 

Berkat lobi dan perjuangan Isran, lahirlah Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 38 Tahun 2023 yang mewajibkan pemerintah pusat membayar DBH kepada 17 provinsi penghasil kelapa sawit, termasuk Kalimantan Timur. Ini merupakan terobosan besar yang sangat menguntungkan bagi perekonomian daerah.

"Ini tidak pernah ada sebelumnya," lugas Hadi.

Pemindahan Ibu Kota Negara (IKN) ke Kalimantan Timur juga menjadi salah satu prestasi monumental Isran Noor. Awalnya, Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan menjadi kandidat kuat untuk lokasi IKN, namun berkat lobi dan upaya gigih Isran, akhirnya Kaltim yang dipilih sebagai lokasi ibu kota baru. 

Pemindahan IKN ini tidak hanya membawa percepatan pembangunan infrastruktur di Kaltim, tetapi juga menciptakan peluang lapangan kerja dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi lokal.

"Berdasarkan skoring dari dua provinsi ini, ya kalah kita/ Berkat perjuangan beliau, lobi beliau ke presiden justru Kaltim ditempatkan sebagai ibu kota negara," jelas Hadi.

Dan yang paling terasa, di bawah kepemimpinan Isran Noor, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kalimantan Timur mengalami lonjakan signifikan. APBD Kaltim melonjak dari Rp15 triliun menjadi lebih dari Rp25 triliun. 

Peningkatan ini memungkinkan pemerintah provinsi berjulukan Bumi Etam ini untuk memperluas berbagai program pembangunan, baik infrastruktur, pendidikan, kesehatan, maupun program kesejahteraan sosial.

Karena itu, menurut Hadi Mulyadi, keseluruhan prestasi ini menunjukkan bahwa di bawah kepemimpinan Isran Noor, Kalimantan Timur berhasil meraih banyak kemajuan yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat. 

Dengan berbagai terobosan dan pencapaian yang luar biasa ini, Isran Noor telah mengukuhkan dirinya sebagai pemimpin yang tak hanya visioner, tetapi juga berani dan pro-rakyat.

[RWT]

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp 



Berita Lainnya