Kaltim

Isran-Hadi Lampaui Syarat Maju Independen Pilgub Kaltim 2024, Sudah Kantongi 295.251 Surat Dukungan

Defrico Alfan Saputra — Kaltim Today 06 Mei 2024 15:07
Isran-Hadi Lampaui Syarat Maju Independen Pilgub Kaltim 2024, Sudah Kantongi 295.251 Surat Dukungan
Suasana tim verifikasi pemenangan Isran-Hadi saat melakukan penginputan surat dukungan. (Defrico/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Tim verifikasi pemenangan pasangan Isran Noor dan Hadi Mulyadi tengah gencar melakukan penginputan data surat dukungan. Tercatat, mereka telah berhasil mengumpulkan 295.251 surat dukungan, melampaui batas minimal yang disyaratkan.

Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh Sekretaris Tim Pemenangan Isran-Hadi, Muhammad Rozai saat ditemui di Kantor Isran-Hadi Center pada Senin (6/5/2024).

"Surat dukungan yang masuk sebanyak 309.829, yang sudah terverifikasi sebanyak 295.251," jelasnya.

Menurut dengan UU 10/2016 tentang Pemilihan Kepala Daerah, angka minimal pencalonan independen dihitung dari jumlah daftar pemilih tetap (DPT). Jumlah DPT di Kaltim sendiri mencapai 2.778.644, sehingga pasangan Isran-Hadi harus bisa memenuhi syarat minimal sekitar 8,5 persen dari jumlah DPT, atau sekitar 238.000 surat dukungan yang harus dikumpulkan. 

Dalam hal ini, pasangan Isran-Hadi telah memenuhi syarat atas surat dukungan, bahkan melampauinya dalam kurun waktu dua bulan saja.

Rozai menjelaskan, ada 66 anggota yang bertugas untuk menerima surat dukungan, verifikasi, hingga penginputan data ke website. 

"Puluhan tim dibagi menjadi tiga shift, yaitu pagi, siang, dan malam. Jadi mereka selalu stand by dalam mengurusi surat dukungan ini," ujar Rozai.

Sejak awal, tim pemenangan Isran-Hadi menargetkan surat dukungan paling tidak mencapai 300.000. Meski begitu, mereka akan tetap menerima surat dukungan dari masyarakat Kaltim, sampai KPU memberikan batas waktu pengumpulan surat dukungan.

"Rata-rata kami bisa menerima 7.000 - 10.000 surat dukungan per harinya. Pengumpulan surduk ini sudah kami mulai sejak Maret 2024," kata Rozai.

Selain itu, ia menegaskan bahwa setiap surduk yang masuk, akan dipastikan secara detail kebenarannya. Hal ini menghindari permasalahan yang kerap terjadi, khususnya soal penyalahgunaan data terkait surat dukungan itu.

"Makanya setiap surduk, pasti ada pencantuman nama, nomor hp, tanda tangan, serta keterangan penanggung jawabnya. Artinya sudah tervalidasi," ungkap Rozai.

Terpisah, Ketua Tim Pemenangan Isran-Hadi, Iswan Priady menjawab soal jalur yang akan dipilih oleh pasangan tersebut di Pilgub nanti. Antara melalui jalur independen, atau melalui jalur partai politik.

Menurutnya, Iswan bersama tim pemenangan saat ini masih fokus untuk mengumpulkan surat dukungan sebanyak-banyaknya, sesuai dengan instruksi dari Isran-Hadi.

"Tanggal 8 Mei nanti ada pernyataan, apakah Isran-Hadi akan maju secara independen atau melalui partai politik. Tunggu saja," tutupnya.

[RWT]

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp



Berita Lainnya