Nasional
Kecelakaan Kereta Api Turangga vs Lokal Bandung Raya di Cicalengka: 3 Tewas, Puluhan Luka-Luka
Kaltimtoday.co - Kecelakaan terjadi di jalur kereta Cicalengka, Bandung, Jawa Barat, melibatkan kereta api Turangga dan KA lokal Bandung Raya. Insiden ini berujung pada pengalihan beberapa rute perjalanan kereta. Informasi sementara, terdapat tiga korban meninggal dan puluhan lainnya luka-luka akibat peristiwa tragis ini.
1. Detail Insiden Tabrakan Kereta di Cicalengka
Kecelakaan terjadi antara KA Turangga relasi Surabaya Gubeng-Bandung dan Commuterline Bandung Raya di Km 181+700 petak jalan antara Stasiun Haurpugur-Stasiun Cicalengka pada Jumat (5/1/2024) pukul 06.03 WIB.
Kecelakaan kereta ini menyebabkan jalur Haurpugur-Cicalengka tidak bisa dilintasi sementara waktu.
"Pagi ini, Jumat, 5 Januari 2024, terjadi insiden kecelakaan antara KA Turangga (65) dengan KA Commuter Line Bandung Raya (350) di lintas Haurpugur-Cicalengka di Bandung, sehingga menyebabkan jalur KA tidak dapat dilalui untuk sementara waktu," kata PT KAI melalui akun X resminya, Jumat (5/1/2024).
2. Korban Jiwa
Berdasarkan laporan sementara, ada tiga korban jiwa dalam kecelakaan ini, termasuk seorang masinis kereta. Kapolresta Bandung, Kombes Kusworo Wibowo, menyampaikan, korban jiwa termasuk masinis, asisten masinis, dan pramugara dari KA Turangga.
"Satu masinis, satu asisten masinis, satu pramugara (meninggal dunia). Pramugaranya Turangga, kalau masinis sama asistennya di KRD," jelasnya.
3. Evakuasi Masinis KA Turangga
Kondisi masinis yang terjepit menjadi sorotan utama dalam proses evakuasi. Tim gabungan dari Basarnas, TNI Polri, PT KAI, dan relawan berusaha keras dalam evakuasi.
"Masinisnya dalam kondisi terjepit, ini masih proses pemotongan mematikan listrik dulu," kata Kombes Kusworo.
Ia mengatakan setelah listrik dimatikan, nantinya petugas akan memotong besi untuk mengevakuasi korban yang terjepit.
"Baru setelah itu kita potong besinya, baru kita coba angkat," katanya.
4. Situasi Penumpang: 28 Luka
Meskipun semua penumpang berhasil dievakuasi, ada 28 orang yang dilaporkan mengalami luka. Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin, menyampaikan, telah menyiapkan fasilitas kesehatan yang memadai untuk penanganan korban luka.
Hingga kini tidak ada korban jiwa yang menimpa penumpang. Dari total penumpang KA Turangga sebanyak 287 orang dan KA Commuterline sebanyak 191 penumpang.
"Kami, Kapolda, dan Pangdam, melihat kondisi ini KRD dan kereta Turangga, di Kereta Turangga ada 287 yang penumpang, di KRD Bandung Raya ada 191, semua penumpang berhasil dievakuasi," kata Bey Machmudin.
"24 korban luka ada di RSUD Cicalengka, 2 di Puskesmas Cicalengka, dan 2 di RS KK," ucapnya menambahkan.
Lantas, para penumpang yang selamat dan telah dievakuasi, langsung dibawa ke stasiun terdekat untuk melanjutkan perjalanan menggunakan transportasi yang KAI sediakan.
[RWT]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- bank bjb Hadirkan Berbagai Promo Menarik di Konser Now Playing Festival Iconic Momento 2023
- Dukung Ekonomi Hijau, bank bjb Tawarkan Sukuk Pemerintah ST011 dengan Penawaran Menarik
- bank bjb Gelar Grand Final Young Entrepreneur Success Zone 2023, Tiga Pemenang Dapat Pembiayaan Bisnis dari bank bjb
- Dukung Sektor Perumahan, bank bjb Tanda Tangani PKS KPR dengan 27 Pengembang
- Nabung di bank bjb Langsung Dapat Tiket Vindes Sport - Tepok Bulu 2023