Bontang
Lepas Kafilah MTQ Bontang, Neni Janjikan Bonus Medali Naik Rp 2 juta
Kaltimtoday.co, Bontang – MTQ tingkat Kaltim 2019 ini dilaksanakan di Kabupaten Paser. Sebanyak 51 kafilah MTQ Bontang pun berangkat pada Senin (26/8/2019) pagi untuk berjuang memenangkan juara MTQ pada 9 cabang perlombaan yang dilaksanakan pada 29 Agustus mendatang. Saat melepas kepergian para kafilah, Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni menjanjikan bonus peraih medai emas dinaikkan Rp 2 juta, dari sebelumnya Rp 13 juta, menjadi Rp 15 juta.
“Semoga bisa dapat medali emas semua, sehingga Bontang jadi juara umum MTQ tingkat Provinsi Kaltim,” harapnya.
Neni berjanji akan meningkatkan bonus para kafilah MTQ Bontang yang berhasil meraih medali emas. Jika sebelumnya diberikan bonus Rp 13 juta menjadi Rp 15 juta untuk tahun ini. “Insha Allah, bisa meraih medali emas lebih banyak,” kata Neni.
Dikatakan Neni, seluruh kafilah MTQ Bontang akan berjuang pada perhelatan MTQ tingkat Provinsi Kaltim. Setelah sebelumnya di karantina selama 20 hari untuk meningkatkan kemampuan masing-masing. “Atas nama Pemkot Bontang dan pribadi mengucapkan selamat berjuang, sukses selalu, dan berikan yang terbaik untuk Bontang,” ujarnya.
Wanita yang akrab disapa Bunda itu merasa bangga, sebab setiap tahun Bontang mengirimkan para kafilahnya untuk berjuang dalam pertarungan MTQ tanpa meng-import kafilah dari luar Bontang. Karena semuanya asli anak-anak Bontang. Neni pun, mengucapkan terima kasih banyak kepada pelatih yang semangat melatih hingga melahirkan kafilah-kafilah yang luar biasa.
“Perjalanan kali ini, cukup jauh dan melelahkan yakni menuju Paser dengan jalur darat. Tapi kafilah Bontang pernah melewatinya saat MTQ di Berau tahun lalu, tentunya sudah banyak pengalaman,” terang Neni.
Atas dasar itu, Neni mengimbau para kafilah tetap menjaga kesehatan selama berada di perjalanan Bontang-Paser, juga saat berada di Paser hingga 4 September mendatang.
“Jangan makan makanan berminyak, untuk menjaga tenggorokan agar tidak gatal,” pintanya.
Disinggung soal bonus pelatih dan dewan hakim MTQ, Neni berujar akan menyusun formulanya yang disesuaikan dengan kemampuan keuangan daerah Bontang.
Adapun jumlah Kafilah MTQ Bontang terdiri dari 26 putri dan 25 putra. Jumlah pelatih sebanyak 9 orang dan total yang berangkat ke Paser sebanyak 90 orang termasuk official dan panitia.
Hadir dalam pelepasan kafilah tersebut Wakil Wali Kota Bontang Basri Rase, Asisten 2 Zulkifli, Kabag Sosial dan Ekonomi Aguswati, Ketua MUI Bontang Imam Hambali.
[RIR | TOS]