Nasional
Nominal dan Cara Cek Bansos PKH Tahap 1 2024
Kaltimtoday.co - Bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan inisiatif utama pemerintah untuk memberikan dukungan finansial kepada keluarga yang terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial.
PKH bertujuan menjadi pilar penting dalam upaya percepatan penanggulangan kemiskinan di Indonesia dengan fokus pada peningkatan kualitas hidup, mendukung kebutuhan dasar keluarga, dan memajukan pendidikan anak-anak.
Jadwal Pencairan PKH Tahap 1 2024
Pencairan dana PKH 2024 akan dilakukan dalam empat tahap mulai dari Januari hingga Desember yang disesuaikan dengan kebutuhan spesifik di setiap wilayah Indonesia. Hal ini memastikan bahwa dukungan finansial diberikan secara berkala kepada keluarga penerima manfaat.
Nominal Bansos PKH Tahap 1 2024
PKH menyediakan bantuan dengan nominal berbeda untuk setiap kategori penerima, antara lain:
- Ibu hamil/nifas: Rp750.000 per tahap, total Rp3 juta per tahun.
- Anak usia dini/balita: Rp750.000 per tahap, total Rp3 juta per tahun.
- Lansia dan penyandang disabilitas: Rp600.000 per tahap, total Rp2,4 juta setahun.
- Siswa SD: Rp225.000
- Siswa SMP: Rp375.000
- Siswa SMA: Rp500.000
Cara Cek Penerima Bansos PKH Tahap 1 2024
Bagi penerima manfaat dan masyarakat umum yang ingin mengetahui status penerimaan PKH 2024, beriku adalah cara cek penerima bansos PKH Tahap 1 2024:
- Kunjungi situs resmi Kementerian Sosial di https://cekbansos.kemensos.go.id/
- Isi data alamat dan nama lengkap penerima manfaat sesuai dengan KTP
- Masukan kode captha untuk verifikasi
- Klik “Cari Data”
- Portal akan menampilkan informasi status dan detail bantuan yang akan diterima
Dengan menyasar keluarga yang terdaftar dalam DTKS, PKH memastikan bahwa dukungan disalurkan kepada mereka yang membutuhkan, memberikan dampak langsung pada peningkatan akses ke pendidikan, kesehatan, dan kebutuhan dasar lainnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Cak Imin Imbau Masyarakat Laporkan Orang Kaya Penerima Bansos
- Pemerintah Tunda Penyaluran Bansos dari APBD hingga Pilkada 2024 Usai
- Cair Oktober 2024, Berikut Cara Cek Daftar Penerima Bansos Kemensos
- Bansos BNPT Cair Juli 2024, Ini Cara Cek Mudah Lewat Online
- Graduasi Warga Rentan Tertunda, Dinsos Berau Ungkap Alasannya