Gaya Hidup

Nostalgia Masa Kecil! Trailer Film Petualangan Sherina 2 Bakal Dirilis Juli 2023

Diah Putri — Kaltim Today 15 Juni 2023 09:47
Nostalgia Masa Kecil! Trailer Film Petualangan Sherina 2 Bakal Dirilis Juli 2023
Poster Film Petualangan Sherina 2. (Instagram/filmpetualangansherina)

Kaltimtoday.co - Bagi para penikmat film pasti sudah tidak asing lagi dengan film Petualangan Sherina. Film yang dirilis pada 7 Juni 2000 silam ini begitu membekas bagi anak tahun 2000an.

Kabar baiknya, setelah 23 tahun sejak penayangan film pertamanya, Sherina dan kawan-kawan telah merampungkan Petualangan Sherina 2 yang proses syuting berlangsung selama 3 bulan sejak Desember 2022.

Film Petualangan Sherina 2 dipastikan akan tayang di bioskop pada 28 September 2023 mendatang. Sambil menunggu penayangannya, kamu bisa melihat cuplikan trailer film yang dijadwalkan tayang sekitar Juli 2023.

Kabar ini disampaikan langsung oleh sang produser film Petualangan Sherina 2, Mira Lesmana.

“Bulan depan kami akan menayangkan trailer Petualangan Sherina 2,” ungkapnya saat menghadiri Acara Perayaan Ulang Tahun ke-23 dan Kejutan Hadiah Spesial Film Petualangan Sherina di Lounge XXI Plaza Senayan, Jakarta Selatan pada Rabu (14/6/2023), disadur dari Suara.com 

Petualangan Sherina 2 akan melanjutkan kisah petualangan dua tokoh utama, yakni Sherina (Sherina Munaf) dan Sadam (Derby Romero). Setelah lama berpisah, mereka akan bertemu kembali di hutan hujan tropis yang akan menjadi cerita petualangan baru dan menantang bagi mereka.

Selain dua tokoh utama tadi, Petualangan Sherina 2 juga akan menghadirkan sederet bintang baru. Ada Isyana Sarasvati sebagai Ratih, Quinn Salman sebagai Sindai, dan Ardit Erwandha sebagai Aryo, Kelly Tandiono sebagai Pingkan, Randy Danistha sebagai Dedi, dan Chandra Pitok sebagai Syailendra yang memeriahkan sequel tersebut.

Derby Romero juga menceritakan pengalaman menariknya menggunakan perahu klotok saat proses syuting film Petualangan Sherina 2.

“Paling menantang itu pas bawa perahu klotok. Ternyata susa bawa perahu klotok itu, bahkan sempat ada yang kecebur berkali-kali,” seru Derby yang turut hadir dalam acara tersebut.

Tak mau kalah, Sherina juga sependapat dengan lawan mainnya itu bahwa adegan perahu klotok sempat membuat fokusnya pecah karena harus menghafal skrip sekaligus mendalami peran.

“Perahunya itu panjang, jadi nggak bisa lihat ke belakang. Aku juga jadi bantuin Derby buat arahin ke kanan ke kiri. Ditambah lagi sungainya yang dangkal, jadi khawatir kena batu. Bahkan sempat ada baling-balingnya patah,” timpal Sherina.

Gimana? Dari cerita yang disampaikan para pemain aja udah kelihatan bakalan seru kan filmnya! 28 September itu sebentar lagi. Nggak sampe ratusan purnama kok!


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya