Advertorial
Pemerintah Desa Rapak Lambur Berencana Tingkatkan Akses dan Fasilitas Pemakaman di RT 5 pada 2025
Kaltimtoday.co, Tenggarong - Pemerintah Desa Rapak Lambur, Kecamatan Tenggarong, Kutai Kartanegara, berkomitmen untuk meningkatkan aksesibilitas dan kenyamanan warga ke area pemakaman di rukun tetangga (RT) 5.
Kepala Desa Rapak Lambur, Muhammad Yusuf mengatakan, sejumlah rencana perbaikan akses dan fasilitas telah dimasukkan dalam agenda pembangunan desa hingga tahun 2025.
Salah satu rencana utama adalah pembangunan parkiran dan pemasangan pagar di area pemakaman. Anggaran untuk kedua proyek ini rencanakan terealisasi pada 2025.
“Kami sudah merencanakan pembangunan parkiran dan pembuatan pagar untuk area kuburan di RT 5. Hal ini dilakukan agar masyarakat lebih nyaman saat berziarah maupun saat menghadapi musibah keluarga yang meninggal dunia,” jelas Yusuf, Rabu (20/11/2024).
Sebelumnya, akses jalan menuju area pemakaman telah dimasukkan dalam anggaran pembangunan tahun 2023. Namun, akses khusus ke parkiran dan area masuk pemakaman belum sepenuhnya diperbaiki.
Untuk mendukung aksesibilitas, Disperkim Kukar juga akan memasang dua titik Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) di lokasi tersebut.
“Pemasangan LPJU ini sangat penting, karena warga kami sering menghadapi situasi duka yang mengharuskan penguburan dilakukan segera, baik siang, sore, maupun malam hari,” tambah Yusuf.
Langkah ini diharapkan dapat memberikan rasa nyaman bagi warga, baik saat berziarah maupun ketika menghadapi kondisi darurat. Dengan fasilitas yang lebih baik, proses pemakaman maupun kunjungan ke lokasi pemakaman dapat dilakukan dengan lebih lancar dan aman.
“Kami ingin memastikan bahwa area kuburan ini menjadi tempat yang mudah diakses dan nyaman bagi warga. Peningkatan fasilitas ini juga bagian dari pelayanan kami kepada masyarakat,” pungkasnya.
[RWT | ADV DISKOMINFO KUKAR]
Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp
Related Posts
- Atasi Masalah Tempias di Pasar Pagi, Pemkot Samarinda Gunakan Dana CSR dari Kontraktor
- Pencarian Korban Perahu Ketinting di Sungai Belayan Diperluas hingga 3 Kilometer
- Samarinda Darurat Maling Helm: Penjagaan Ketat dan Parkir Berbayar Tak Jamin Keamanan
- Perbup Retribusi Sampah Picu Respons Warga, Kepala DLHK Kukar: Belum Menyasar Rumah Tangga
- Beasiswa Kukar Idaman Diatur Ulang, Sinkron dengan Gratis Pol dan Kemampuan Daerah








