Kukar
Pemkab Kukar Gelar Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat
Kaltimtoday.co, Tenggarong — Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) melaksanakan gotong royong dikawasan pasar tangga arung, jalan Jenderal Sudirman sampai jalan Wolter Monginsidi Kecamatan Tenggarong. Kegiatan yang digelar pada Jumat (13/5/2022), diikuti asisten Setda Kukar dan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar, Sunggono mengatakan, kegiatan ini menindaklanjuti surat edaran Bupati Kukar pada 27 April 2022. Tentang pelaksanaan bulan bakti gotong royong masyarakat (BBGRM) ke-19 tingkat kabupaten Kukar.
Maka dari itu, mengintruksikan kepada seluruh asisten dan OPD melaksanakan gotong royong di bidang lingkungan seperti pembangunan dan pemeliharaan prasarana lingkungan. Salah satunya mengecat marka jalan. Seluruh pegawai instansi OPD dikerahkan dalam kegiatan sosial ini.
"Perlengkapan, peralatan dan konsumsi dibebankan pada masing-masing OPD," kata Sunggono.
Dia menjelaskan, sebenarnya kegiatan BBGRM tidak hanya sehari saja namun sebulan. Tapi untuk pelaksanaan di tingkat kabupaten digelar mulai Jumat (hari ini).
"Sebenarnya sebulan (kegiatan), bulan bakti gotong royong masyarakat," jelasnya.
Sementara Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Aryanto menjelaskan, BBGRM dilaksanakan selama sebulan penuh, terhitung pada 1-31 Mei. Untuk OPD kabupaten memang dijadwalkan serentak mulai hari ini (Jumat) sampai 20 Mei mendatang. Tak hanya itu, pelaksanaan serupa juga dilaksanakan hingga tingkat kecamatan, desa/kelurahan dan RT.
"Nanti kami tagih laporannya, gotong royong apa sih yang dilaksanakan. Untuk dilaporkan pada saat puncak BBGRM pada 25 Mei mendatang," tutupnya.
Adapun lokasi dan instansi sesuai zonanya sebagai berikut.
Zona I di lokasi jembatan Bongkok sampai jembatan repo-repo meliputi Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Sosial, Sekretariat DPRD, Dispora, Dinsos, Dispar, Dishub, Diskominfo, DP2KB, Kesbangpol, Bapenda dan Balitbangda.
Kemudian, zona II berada di jembatan Repo-repo sampai taman jembatan mahakam II meliputi Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Sekretariat Daerah, DESDM, BKPSDM, DPPA, Dukcapil, BPKAD, Bappeda, DPPR, Disperkim, DPMPTSP, DPMD dan Satpol PP.
Terakhir zona III berlokasi di lingkungan pasar Tangga Arung, meliputi Asisten Bidang Administrasi Umum, Disperindag, Distranaker, PU, DiskopUKM, DLHK, Dinkes, Disketapang, Inspektorat, Diarpus, DKP dan Distanak.
[SUP | NON | ADV DISKOMINFO KUKAR]
Dapatkan update berita pilihan dan berita terbaru setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus menginstal aplikasi Telegram terlebih dahulu di ponsel.
Related Posts
- IKN Berdampak terhadap Peningkatan Produk UMKM di Kutai Kartanegara
- Dekat Pusat Perkotaan, Irwan Sayangkan Kondisi Jalan Usaha Tani Kelurahan Bukit Biru Belum Layak
- Program Sandes dan BSPS Sasar Ribuan Warga Kaltim
- Irwan Tinjau Progres Pembangunan Rehabilitasi Sekolah di Kutai Kartanegara
- Tinjau Pertanian di Desa Sidomulyo, Irwan Bakal Realisasikan Perbaikan Jalan Usaha Tani