Samarinda

Proses Pencocokan dan Penelitian Data Pemilih Samarinda untuk Pemilu 2024 Dilaksanakan 12 Februari

Kaltim Today
09 Februari 2023 18:15
Proses Pencocokan dan Penelitian Data Pemilih Samarinda untuk Pemilu 2024 Dilaksanakan 12 Februari
Ketua Divisi Perencanaan dan Program Data Informasi KPU Samarinda, Dwi Haryono.

Kaltimtoday.co, Samarinda - 12 Februari 2023 nanti, proses pencocokan dan penelitian (coklit) berlangsung. Tercatat ada 608.936 pemilih di Samarinda yang bakal dimutakhirkan. Panitia pendaftaran pemilih (Pantarlih) Pemilu 2024 menyusun data pemilih dengan sistem berbasis digital.

Ketua Divisi Perencanaan dan Program Data Informasi KPU Samarinda, Dwi Haryono mengungkapkan, Pantarlih bakal merapikan sistem pendataan daftar pemilih agar lebih akurat dan sesuai pada keadaan yang sebenarnya.

"Sistem digital yang akan digunakan tim di lapangan adalah elektronik pencocokan dan penelitian (e-coklit). Jadi selain kerja manual untuk cocokkan data, ada juga pendataan digital di sistem e-coklit," ucapnya.

Sistem e-coklit bakal dipasang GPS. Walhasil, para petugas yang sedang mengemban tugas bisa terlihat dan terus dimonitor. Misalnya, tempat mereka bekerja atau jika tidak bekerja akan terlihat.

"Dalam proses pendataan daftar pemilih itu masih terjadi di mana pemilih sudah meninggal atau pindah domisili. Ini terus berulang tiap pemilu atau pilkada," sambungnya.

Faktor yang menyebabkan hal itu terjadi karena warga yang tak mengurus akta kematian di Disdukcapil. Sehingga data warga yang sudah meninggal itu tidak terhapus.

"Basis data yang digunakan itu dari data kependudukan dan Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilihan (DP4) yang disinkronkan dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT)," tambah Dwi.

Pun begitu untuk warga yang pindah twpi tidak mengurus administrasi kependudukan. Namanya akan tetap tercatat. Sebab pendataan di sistem disesuaikan dengan alamat yang ada di KTP bersangkutan.

[YMD | RWT]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya