Samarinda
SDN 008 Loa Janan llir Gelar Pelatihan Tingkatkan Kapasitas Guru
Kaltimtoday.co, Samarinda - Jumat (28/01/2022) Sekolah Dasar Negeri (SDN) 008 Loa Janan Ilir menggelar pelatihan dengan tema "Gerakan Transformasi Edukasi Generasi Trakindo". Pelatihan yang rencananya akan digelar selama dua hari ini mendatangkan nara sumber langsung dari Jakarta yang difasilitasi oleh PT Trakindo Cabang Samarinda.
Dalam sambutannya, Kepala Cabang PT Trakindo yang diwakili oleh Ibu Marhamah menyampaikan apresiasi kepada peserta yang hadir, meskipun dalam suasana hujan, guru-guru SDN 008 Loa Janan Ilir selalu haus dalam menimba ilmu guna meningkatkan kompetensi yang menyangkut profesionalitas guru dalam pengajaran.
“Saya berharap, setelah pelatihan ini para guru di SDN 008 Loa Janan Ilir dapat menerapkan ilmu yang didapat untuk menunjang kemajuan dan hasil belajar siswa,” ujarnya.
Turut hadir pula, Kepala Dinas Pendidikan Samarinda yang diwakili Pengawas Sekolah, H. Suyanto. Dalam sambutannya dia menyampaikan, perlunya sinergitas antara swasta dan pemerintah untuk memajukan pendidikan di Samarinda.
“Mengingat jumlah lembaga pendidikan yang begitu banyak untuk memeratakan pengembangan diri guru tidaklah mungkin pemerintah bisa berjalan sendiri, maka inilah pentingnya membangun kemitraan dengan swasta”, jelas H. Suyanto.
Marniah M, S.Ag. M.Pd selaku kepala sekolah SDN 008 Loa Janan Ilir juga memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada PT. Trakindo yang telah mempercayai sekolah dasar negeri 008 Loa Janan Ilir untuk menjadi sekolah mitra binaan Trakindo yang kini memasuki tahun ke -6.
Menurtunya, banyak hal positif yang diperoleh sekolah semenjak menjadi sekolah binaan PT Trakindo di antaranya pembelajaran yang dilakukan oleh guru semakin inovatif . Baru-baru ini, guru dan siswa merancang pembelajaran berbasis tantangan atau lebih dikenal dengan CBL (Change based learning).
“Alhamdulillah siswa-siswi kami mampu memanfaatkan sampah kulit jeruk menjadi sebuah produk inovatif yang sangat bermanfaat yaitu produk eco enzim. Tidak hanya itu saja, siswa-siswi kami juga bisa membuat karya inovatif berupa dispenser hand sanitizer otomatis dari bahan sederhana. Semua ini berkat pendampingan dari PT Trakindo dan kerja keras guru-guru kami dalam mengimplementasikan hasil pelatihan dari PT Trakindo” jelasnya.
Senada dengan apa yang disampaikan oleh kepala sekolah, seorang guru SDN 008 Loa Janan Ilir, Suharman, S.Pd mengaminkan hal tersebut. Beliau mengaku sempat merasakan hasil pendampingan yang dilakukan PT Trakindo yang mengantarkannya untuk turut serta mengikuti pameran hasil karya siswa yang di gelar di gedung kementerian pendidikan Jakarta pada 2018 dan 2019 lalu.
“Saya harap PT Trakindo mampu membawa arah perubahan pendidikan di kota Samarinda khususnya SDN 008 Loa Janan Ilir agar lebih inovatif sejalan dengan visi misi sekolah,” harapnya.
[NON | ADV SDN 008]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Andi Singkeru Imbau Guru Tidak Menaikkan Siswa yang Belum Bisa Membaca
- Disdikpora PPU Dorong Pemerintah Pusat Tambah Formasi Guru di Tengah Perkembangan IKN
- Andi Singkeru Soroti Tantangan Guru dan Pendidikan di Daerah Terpencil PPU
- Kekurangan Guru di PPU, Proses Belajar Mengajar Terhambat
- Guru Diharapkan Jadi Benteng Moral bagi Siswa di Tengah Ancaman Pengaruh Negatif