Advertorial

Sektor Industri Kimia Dasar dan Farmasi Pimpin Realisasi Investasi PMDN di Kaltim Triwulan III 2023

Yasmin Medina Anggia Putri — Kaltim Today 27 November 2023 19:27
Sektor Industri Kimia Dasar dan Farmasi Pimpin Realisasi Investasi PMDN di Kaltim Triwulan III 2023
Ilustrasi sektor industri kimia dasar, barang kimia, dan farmasi. (IST)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kaltim menetapkan sektor industri kimia dasar, barang kimia, dan farmasi yang realisasi investasinya tertinggi untuk di Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN). Hal ini tercantum di dalam Triwulan III tahun 2023. 

Kepala DPMPTSP Kaltim, Puguh Harjanto mengatakan bahwa realisasi investasi di sektor industri kimia dasar, barang kimia, dan farmasi mencapai Rp 4,59 triliun. Dia menyebut, sektor yang satu ini juga mampu menyumbang 33,30 persen dari total investasi sektor usaha. 

“Sektor ini menyumbang 33,30 persen dari total investasi sektor usaha,” ucap Puguh belum lama ini. 

Selanjutnya di posisi kedua, sektor pertambangan memiliki nilai investasi mencapai Rp 4,54 triliun alias 32,92 persen dari total realisasi. Sedangkan sektor tanaman pangan, perkebunan, dan peternakan berada di posisi ketiga. 

“Investasinya sebesar Rp 1,66 triliun atau 12,08 persen,” sambungnya. 

Pihaknya melihat, diversifikasi investasi mencatat ada sekitar 22 subsektor usaha berkontribusi di realisasi investasi PMDN kali ini. Terkait penyerapan tenaga kerja di subsektor tanaman pangan, perkebunan, dan peternakan menjadi yang paling banyak. Jumlahnya mencapai 3.459 orang atau 38,65 persen dari total tenaga kerja Indonesia yang terserap dari tambahan investasi PMDN. 

“Berikutnya untuk pertambangan, mampu menyerap 2.026 pekerja atau 22,64 persen. Lalu untuk subsektor jasa lainnya menyerap 1.180 orang atau 13,18 persen,” tambahnya.

Dijelaskan Puguh, hal tersebut tak sekadar memperlihatkan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Namun berdampak positif pula ke penyerapan tenaga kerja di sektor-sektor yang lain. 

“Sehingga bisa menciptakan peluang dan keseimbangan pembangunan ekonomi yang inklusif,” pungkasnya. 

[RWT | ADV DPMPTSP KALTIM]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya