Advertorial
Strategi Bisnis Kuliner Jangka Panjang, Dispar Kaltim Tekankan Pentingnya Manajemen dan SOP
Kaltimtoday.co, Samarinda - Dinas Pariwisata Kalimantan Timur (Dispar Kaltim) mengimbau seluruh pelaku kuliner yang ada di Benua Etam, untuk tetap memperhatikan manajemen hingga mempertahankan Standar Operasional Prosedur (SOP).
Kepala Bidang Pengembangan Ekonomi Kreatif Dispar Kaltim, Awang Khalik menilai, dua indikator tersebut bisa menjadi landasan kuat agar bisnis kuliner bertahan jangka panjang. Ia mengambil contoh dari restoran cepat saji yang umumnya memiliki tata kelola yang baik.
"Kuncinya ada di manajemen. Bagaimana pelaku kuliner yang masih merintis, bisa mempertahankan cita rasa produknya dan menata SDM-nya," pungkas Awang pada Selasa (17/10/2023).
Ia juga menyoroti 'Sibundang', sebuah rumah makan Padang dengan pendekatan kontemporer yang sukses menarik minat konsumen.
"Mereka punya karakter, saya menginginkan agar produk-produk pelaku ekraf khususnya di bidang kuliner, bisa berinovasi juga soal itu," kata Awang.
Sementara itu, ia juga meminta agar pelaku kuliner bisa beradaptasi dengan teknologi. Banyak sekali platform digital yang bisa dimanfaatkan untuk berdagang. Mulai dari Shopee Food, GoFood, Instagram, dan sebagainya.
"Kalau jualan online, fotonya harus menarik. Supaya pembeli bisa tergugah terhadap produk kalian," bebernya.
Dispar Kaltim juga terus memfasilitasi kuliner lokal melalui berbagai festival di Samarinda, Balikpapan, dan kota-kota lainnya. Ini semua dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap komunitas kuliner di Kalimantan Timur.
"Mulai dari Festival Mahakam, Festival Street Food, Balikpapan Fest, itu semua untuk memfasilitasi para pelaku ekraf di bidang kuliner. Harapannya, mereka terus konsisten dalam berdagang, supaya bisa memiliki bisnis kuliner yang jangka panjang," tutup Awang.
[RWT | ADV DISPAR KALTIM]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- DJPb dan Pemprov Kaltim Serahkan DIPA dan Buku Alokasi TKD Digital ke Kepala Daerah dan Pimpinan Unit Satuan Kerja
- Tragedi Muara Kate di Paser Belum Usai, Natalius Pigai Justru Soroti Minimnya Peran Media
- IESR Dorong Indonesia dan Tiongkok Perkuat Kerja Sama Hijau untuk Percepatan Transisi Energi
- Perusahaan Didorong Salurkan CSR untuk Mendukung Transisi Energi Berkeadilan di Kaltim
- Yayasan Mitra Hijau Dorong Partisipasi Perempuan dalam Transformasi Ekonomi dan Transisi Energi Berkeadilan di Kaltim