Bontang

Tingkat Maturitas Website Kominfo Bontang Berada di Level 1,3

Kaltim Today
17 September 2019 18:25
Tingkat Maturitas Website Kominfo Bontang Berada di Level 1,3
Dasuki (Mega/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Bontang – Tingkat maturitas website Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Bontang berada di level 1,3. Level tersebut, masih terbilang rawan diserang hacker, namun sudah ada upaya untuk mengantisipasinya. Maturitas website Bontang dapat diketahui saat Badan Siber dan Sandi Nasional (BSSN) berkunjung ke Bontang untuk membentuk tim Computer Security Insident Response Team (CSIRT) atau Tim Tanggap Darurat Komputer.

Kepala Diskominfo Bontang Dasuki mengatakan, level maturitas website Bontang masih dianggap lebih unggul. Pasalnya, di beberapa daerah lainnya tingkat maturitasnya berada di level 0,3. Sehingga, Bontang yang berada di level 1,3 dari level 0-5 masih dianggap bagus untuk tahap awal.

“Kami masih ada upaya pencegahan masuknya hacker,” jelas Dasuki.

Usai diasistensi oleh Tim dari BSSN beberapa waktu lalu, pihak Diskominfo Bontang sedang menyusun draft Peraturan Wali Kota terkait pembentukan CSIRT. Mengingat setiap OPD bakal menjadi bagian dari Tim CSIRT tersebut.

“Perlu ada pendeteksi, penanganan, pelaporan, serta tindak lanjut pencegahan serangan hacker untuk seluruh website milik pemerintah,” bebernya.

Pembentukan Tim CSIRT di Bontang, dijelaskan Dasuki, lantaran tren saat ini, dimana banyak hacker yang menyerang domain milik pemerintah. Oleh karena itu, perlu pengajuan pembentukan Tim CSIRT agar disahkan tata kerja dan SOP-nya melalui Perwali.

“Akhir bulan ini akan kami ajukan ke Jakarta,” ujarnya.

Sebelumnya, tim dari BSSN yang berkunjung ke Bontang sempat melakukan asistensi keamanan domain milik Diskominfo Bontang. Asistensi itu sebagai langkah awal pihak BSSN menentukan sikap pengendalian dan pembentukan Tim CSIRT.

[RIR | RWT | ADV]



Berita Lainnya