Bontang

Usai Disterilkan, Ruang Seruni RSUD Taman Husada Bontang Aman Dihuni Pasien

Kaltim Today
08 Juni 2020 18:13
Usai Disterilkan, Ruang Seruni RSUD Taman Husada Bontang Aman Dihuni Pasien

Kaltimtoday.co, Bontang – Ruang Seruni yang berada di Lantai 4 RSUD Taman Husada Bontang, kini sudah bisa digunakan bagi pasien non Covid-19. RSUD Taman Husada Bontang sudah melakukan pensterilan semua ruangan, sehingga gedung utama dinilai aman untuk pasien non Covid-19.

Wakil Direktur Pelayanan Medis RSUD Taman Husada Bontang dr. Toetoek Pribadi menuturkan, sebelum ruang isolasi yang ada di bangunan Klinik Rawat Jalan selesai dibangun, pihak RSUD Taman Husada Bontang menempatkan pasien yang harus diisolasi di Ruang Seruni Lantai 4.

“Sambil menunggu hasil swab, dan penyelesaian ruang isolasi, pasien ditempatkan sementara di Ruang Seruni. Sekarang sudah dipindah semua ke ruang isolasi, dan Gedung Utama RSUD Taman Husada Bontang sudah disterilkan,” jelas Toetoek saat dihubungi Kaltimtoday.co, Senin (8/6/2020).

Toetoek menyebut, pihaknya sudah melakukan sterilisasi sesuai dengan aturan dari PPI. Mulai dari jumlah penyemprotan berapa kali sehari, formula yang disemprotkan, hingga lainnya. Pengendali Infeksi Rumah Sakit juga mengluarkan aturan kapan sudah bisa digunakan ruangan usai ditempati pasien yang terinfeksi.

“Sekarang sudah bisa, dan sudah dipakai. Insya Allah, gedung utama sudah aman bagi berobat pasien,” ujarnya.

Para pasien yang harus diisolasi pun, terus berkurang. Dari awalnya 6 pasien yang diisolasi, kini tersisa 3 pasien lagi yang menempati ruang isolasi.

Ruang isolasi di gedung baru RSUD Bontang juga sudah memenuhi standar ruang isolasi. Mengingat dibangun oleh kontraktor profesional yang biasa membangun rumah sakit yang menyediakan ruang isolasi. Sebanyak 16 kamar pun tersedia. Namun harapannya, ruang tersebut tak lagi diisi oleh pasien Covid-19.

[RIR | RWT | ADV]



Berita Lainnya