Kukar

Wabup Kukar Harap OPD Fokus Tangani Masalah Kemiskinan dan Pengangguran

Kaltim Today
07 April 2022 13:14
Wabup Kukar Harap OPD Fokus Tangani Masalah Kemiskinan dan Pengangguran

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Wakil Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Rendi Solihin mengungkapkan rencana pembangunan yang menjadi perhatian Pemkab Kukar ada tiga fokus. Yakni infrastruktur dasar, konektifitas wilayah dan peningkatan sumber daya manusia (SDM).

Hal ini disampaikan pada agenda Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrembang) Rapat Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kukar tahun 2023. Acara ini turut dihadiri Kepala Bappeda Kaltim Prof Aswin, Sekda Kukar Sunggono serta Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kukar dan Kecamatan se-Kukar.

Kegiatan digelar secara offline dan online berlangsung di gedung Bappeda Kukar, Kamis (7/4/2022).

Selama 50 menit, setiap kecamatan diberikan kesempatan menyampaikan program kerja prioritas pada 2023 nanti. Sebagaian kecamatan berharap adanya peningkatan infrastruktur jalan serta blankspot atau tanpa ada jaringan telekomunikasi. Wabup Kukar Rendi Solihin menjelaskan apa yang disampaikan tentu menjadi perhatian pemkab Kukar.

"Tadi yang disampaikan teman-teman kecamatan, entah lupa atau bagaimana yang jelas itu sudah masuk di 2022 tapi disampaikan lagi di 2023," ungkap Rendi.

Ia pun menyoroti angka kemiskinan meningkat tapi angka pengangguran turun. Menurutnya ini semacam anomali yang tidak masuk akal. Oleh karenanya, meminta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) fokus menangani permasalahan ini.

"Jadi fokusnya OPD, kami tekankan untuk pembenahan variabel tersebut dan indikator-indikator seperti kemiskinan, pengangguran itu yang diperhatikan sekali," ungkapnya.

Disamping itu, pembangunan jembatan Sebulu diusulkan mengunakan dana APBN atau Provinsi. Saat ini kata Wabup, ada beberapa jembatan sudah selesai perencanaan bahkan tahap pelelangan. Diantaranya jembatan Sebulu-Muara Kaman, Loa Kulu sedangkan tahap pelelangan di Sangasanga-Anggana.

"Tiga jembatan yang menjadi prioritas kita," tutupnya.

[SUP | ADV DISKOMINFO KUKAR]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya