Advertorial
Berau Catat 13 kasus HIV/AIDS dalam 5 Bulan Terakhir
Kaltimtoday.co, Berau - Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Berau, dalam selang waktu lima bulan terakhir, tercatat ada 13 orang yang terkena HIV/AIDS.
Kepala Bidang Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (P2P) Dinkes Berau, Garna Sudarsono bahwa, kasus HIV di Berau cenderung fluktuatif dalam lima tahun terakhir. Mayoritas kasus tersebut didapati saat tim gabungan melaksanakan patroli di tempat hiburan malam (THM).
Dari data Dinkes Berau, pada 2018 didapati sebanyak 36 orang terkena HIV/AIDS, 2019 ada 24 orang, 2020 ada 22 orang, 2021 ada 32 orang, 2022 ada 36 orang, dan pada 2023 sementara ini ada 13 orang.
“Jadi total dari 2018 hingga 2023 itu ada sebanyak 163 orang yang terkena HIV/AIDS di Berau. Itu hasil dari operasi tim gabungan terpadu,” bebernya.
Dia menyebut, selama ini rata-rata yang terjangkit merupakan pendatang dari luar Berau. Dikatakannya, setelah mendapati penderita HIV/AIDS, penderita diminta untuk segera menjalani pengobatan maupun pencegahan di rumah sakit.
“Rata-rata yang terkena HIV/AIDS ini pendatang yang bekerja di THM, untuk itu kami obati terlebih dahulu atau bisa langsung kami pulangkan ke daerah asal,” ujarnya.
Untuk diketahui, tim gabungan biasanya melakukan operasi rutin setahun dua kali. Namun semua itu tergantung anggaran yang ada.
“Kalau anggaran kecil bisa setahun hanya satu kali,” imbuhnya.
Selain melakukan operasi gabungan terpadu, pengawasan juga rutin dilakukan di puskesmas. Jika dalam pengecekan atau pengobatan ada indikasi HIV/AIDS, maka akan dikoordinasikan ke Dinkes Berau.
“Jika ada didapati indikasi terjangkit HIVAIDS, maka pihak puskesmas akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk memastikan,” tutupnya.
[RWT | ADV PEMKAB BERAU]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Lewat Program PJJ P2 Kusta Frambusia, Dinkes Antisipasi Penyakit Kulit Menular
- Pastikan Kesehatan Pelaksanaan Pemilu 2024, Dinkes Berau Sebut Tim Nakes Siap Siaga di TPS
- Siapa Saja yang Beresiko Terinfeksi HIV/AIDS? Berikut 5 Cara Atasi Kecemasan Sebelum Tes!
- 30 Ucapan Hari AIDS Sedunia 2023 Sesuai Tema, Wujud Dukungan di Media Sosial untuk Akhiri AIDS
- Mengenal Dampak dan Cara Hadapi Stigma Negatif Terhadap HIV di Indonesia