Samarinda

Berstatus Jalan Provinsi, Perbaikan Jalan Pattimura Disebut Terhalang Regulasi

Kaltim Today
30 November 2022 08:55
Berstatus Jalan Provinsi, Perbaikan Jalan Pattimura Disebut Terhalang Regulasi

Kaltimtoday.co, Samarinda – Kondisi Jalan Pattimura di Kecamatan Samarinda Seberang saat ini dalam kondisi rusak.

Hal ini dikarenakan adanya pergeseran tanah yang menyebabkan kondisi badan jalan mengalami amblas, dan menyulitkan mobilitas masyarakat, terutama yang bermukim di sekitar lokasi.

Kerusakan jalan tersebut pun menjadi perhatian Pemkot Samarinda. Bahkan disebut-sebut, Pemkot Samarinda berencana untuk melakukan perbaikan di ruas jalan tersebut.

Rencana Pemkot Samarinda tersebut pun mendapat respon dari Sekretaris Komisi III DPRD Samarinda, Novan Syahronie. Menurutnya rencana tersebut harus memperhatikan regulasi yang ada. Sebabnya diketahui ruas jalan tersebut berstatus jalan provinsi, sehingga berada di luar tanggung jawab Pemkot Samarinda.

“Pemkot (Samarinda) sendiri sudah menyampaikan ke kami, juga ke Pemprov Kaltim. Kalau memang tidak ada perbaikan, maka nanti Pemkot Samarinda yang akan mengerjakan (perbaikan),” terang Novan.

Hal tersebut menurutnya terpaksa dilakukan Pemkot Samarinda lantaran melihat Jalan Pattimura sebagai urat nadi bagi berbagai kegiatan masyarakat di Samarinda. Terutama sebagai jalur distribusi kebutuhan pokok bagi masyarakat di Kota Tepian.

“Ini kan untuk kepentingan masyarakat Samarinda. Jalannya digunakan untuk distribusi bahan pokok dan lain-lain,” lanjut dia.

Kerusakan Jalan Pattimura sebenarnya sudah terjadi sejak Oktober 2022 lalu. Dampak dari kerusakan ruas jalan tersebut, membuat akses masyarakat dari dua kecamatan di sisi seberang Samarinda, menuju Samarinda Kota dan sebaliknya mengalami gangguan.

Namun dia menegaskan kepada Pemkot Samarinda, khususnya kepada dinas terkait dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Samarinda untuk terus berkoordinasi dengan Pemprov Kaltim soal perbaikan jalan tersebut, mengingat ruas Jalan Pattimura sebenarnya berada di luar tanggung jawab Pemkot Samarinda.

[PS | RWT | ADV DPRD SAMARINDA]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya