Nasional

Daftar Pimpinan dan Komposisi Komisi DPR RI Periode 2024-2029: PDIP Mendominasi, Demokrat Paling Sedikit

Kaltim Today
23 Oktober 2024 12:54
Daftar Pimpinan dan Komposisi Komisi DPR RI Periode 2024-2029: PDIP Mendominasi, Demokrat Paling Sedikit
Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal saat menetapkan pimpinan Komisi X DPR RI periode 2024-2029 di Gedung Nusantara I DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (22/10/2024). Foto: Kresno/DPRRI

JAKARTA, Kaltimtoday.co - Rapat Paripurna DPR RI yang digelar, Selasa (22/10/2024), resmi menetapkan komposisi pimpinan, anggota 13 komisi, serta alat kelengkapan dewan (AKD) lainnya untuk periode 2024-2029. Dari hasil penetapan tersebut, PDIP mendominasi dengan mengamankan 4 kursi ketua komisi dan 16 kursi wakil ketua. Sementara itu, Partai Demokrat menempati posisi terbawah dengan hanya mendapatkan 1 kursi ketua dan 6 kursi wakil ketua.

Selain penetapan pimpinan AKD, rapat tersebut juga mengesahkan mitra kerja dari masing-masing komisi. Jumlah komisi dalam DPR periode kali ini bertambah dari 11 menjadi 13. Ada juga 7 alat kelengkapan dewan (AKD) lainnya yang turut ditetapkan dalam rapat tersebut, seperti Badan Anggaran (Banggar) dan Badan Legislasi (Baleg).

Pimpinan Komisi DPR RI 2024-2029

Berikut adalah daftar lengkap pimpinan dan mitra kerja dari 13 komisi DPR RI periode 2024-2029:

Komisi I (Mitra Kerja: Kemenlu, Kemhan, BIN, KPI, BSSN, TNI)    
- Ketua: Utut Adianto (PDIP)  
- Wakil Ketua: Budisatrio Djiwandono (Gerindra), Ahmad Heryawan (PKS), Anton Sukartono (Demokrat)

Komisi II (Mitra Kerja: Kemendagri, KPU, Bawaslu, IKN)   
- Ketua: Rifqinizamy Karsayuda (Nasdem)  
- Wakil Ketua: Aria Bima (PDIP), Bahtra Banong (Gerindra), Dede Yusuf (Demokrat)

Komisi III (Mitra Kerja: Kejagung, Polri, KPK)   
- Ketua: Habiburokhman (Gerindra)  
- Wakil Ketua: Dede Indra Permana (PDIP), Rano Alfath (PKB), Ahmad Sahroni (Nasdem)

Komisi IV (Mitra Kerja: Kementan, KLHK, KKP, Bulog)   
- Ketua: Siti Hediati Soeharto (Gerindra)  
- Wakil Ketua: Alex Indra Lukman (PDIP), Abdul Kharis (PKS), Ahmad Yohan (PAN)

Komisi V (Mitra Kerja: Kementerian PUPR, Perhubungan, Desa, BMKG, Basarnas)   
- Ketua: Lasarus (PDIP)  
- Wakil Ketua: Andi Iwan Darmawan (Gerindra), Syaiful Huda (PKB), Roberth Rouw (Nasdem)

Komisi VI (Mitra Kerja: Kemendag, Kementerian BUMN, KPPU, BP Batam)   
- Ketua: Anggia Erma Rini (PKB)  
- Wakil Ketua: Adisatrya Suryo Sulisto (PDIP), Andre Rosiade (Gerindra), Eko Hendro Purnomo (PAN)

Komisi VII (Mitra Kerja: Kemenperin, Pariwisata, UMKM)   
- Ketua: Saleh Partaonan Daulay (PAN)  
- Wakil Ketua: Evita Nursanty (PDIP), Rahayu Saraswati (Gerindra), Chusnunia Chalim (PKB)

Komisi VIII (Mitra Kerja: Kemenag, Kemensos, KPAI, BNPB)   
- Ketua: Marwan Dasopang (PKB)  
- Wakil Ketua: Abidin Fikri (PDIP), Abdul Wachid (Gerindra), Anshori Siregar (PKS)

Komisi IX (Mitra Kerja: Kemenkes, Kemenaker, BPOM, BPJS)   
- Ketua: Felly Estelita Runtuwene (Nasdem)  
- Wakil Ketua: Charles Honoris (PDIP), Putih Sari (Golkar), Nihayatul Wafiroh (PKB)

Komisi X (Mitra Kerja: Kemendikbud, Kemenpora, BRIN, Perpusnas)   
- Ketua: Hetifah Sjaifudian (Golkar)  
- Wakil Ketua: Esti Wijayanti (PDIP), Himmatul Aliyah (Gerindra), Lalu Hadrian Irfani (PKB), Mahfudz Abdurrahman (PKS)

Komisi XI (Mitra Kerja: Kemenkeu, OJK, Bank Indonesia, BPK)   
- Ketua: Muhammad Misbakhun (Golkar)  
- Wakil Ketua: Dolfie (PDIP), Mohamad Hekal (Gerindra), Hanif Dhakiri (PKB)

Komisi XII (Mitra Kerja: Kementerian ESDM, KemenLH, BKPM)   
- Ketua: Bambang Pati Jaya (Golkar)  
- Wakil Ketua: Dony Maryadi Oekon (PDIP), Bambang Haryadi (Gerindra), Putri Zulya Safitri (PAN)

Komisi XIII (Mitra Kerja: Kemenkumham, Komnas HAM, BNPT)   
- Ketua: Willy Aditya (Nasdem)  
- Wakil Ketua: Andreas Hugo Pareira (PDIP), Sugiat Santoso (Gerindra), Rinto Subekti (Demokrat)

Alat Kelengkapan Dewan (AKD) Lainnya

Selain 13 komisi, DPR juga menetapkan pimpinan alat kelengkapan dewan (AKD) lainnya yang terdiri dari Badan Anggaran (Banggar), Badan Legislasi (Baleg), Badan Urusan Rumah Tangga (BURT), dan lainnya. AKD ini memiliki peran penting dalam mendukung fungsi DPR, seperti perencanaan anggaran, penyusunan undang-undang, dan pengawasan kebijakan pemerintah.

PDIP Dominasi Pimpinan DPR RI Periode 2024-2029

Dalam penetapan komposisi pimpinan, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) berhasil mendominasi dengan memperoleh 4 kursi ketua komisi dan 16 kursi wakil ketua. Dominasi PDIP ini menunjukkan kekuatan partai dalam kancah politik nasional selama periode lima tahun mendatang. Sebaliknya, Partai Demokrat memperoleh jumlah kursi pimpinan paling sedikit, dengan hanya 1 kursi ketua dan 6 wakil ketua. Dengan bertambahnya komisi dari 11 menjadi 13, DPR RI periode 2024-2029 diproyeksikan akan memiliki cakupan kerja yang lebih luas, khususnya dalam mengawasi kebijakan-kebijakan strategis pemerintah di berbagai sektor.

[TOS]



Berita Lainnya