Advertorial

Dinas Pertanian PPU Siaga Bantu Petani Hadapi Serangan Hama

Muhammad Razil Fauzan — Kaltim Today 25 Juni 2024 17:00
Dinas Pertanian PPU Siaga Bantu Petani Hadapi Serangan Hama
Ilustrasi salah satu hama serangga yang sering mengganggu pertanian. (Istimewa)

Kaltimtoday.co, Penajam - Serangan hama merupakan tantangan serius bagi para petani. Menghadapi kondisi ini, Dinas Pertanian Penajam Paser Utara (PPU) terus melakukan berbagai upaya untuk memastikan bahwa para petani mendapatkan dukungan yang diperlukan. 

Kepala Dinas Pertanian PPU, Andi Traso Diharto, menegaskan komitmen dinasnya untuk selalu siap siaga dalam membantu petani yang menghadapi serangan hama.

“Bahkan, kalau terjadi serangan hama penyakit, PUPT kami juga senantiasa melakukan evaluasi di lapangan dan segera dilaporkan untuk segera dilakukan sebuah tindakan, baik itu gerakan pengendali penyakit, organisme pengganggu tanaman,” ujar Andi Traso Diharto.

Gerakan pengendali hama ini mencakup berbagai tindakan, salah satunya adalah pengendalian terhadap hama tikus yang sering kali menyerang tanaman padi dan mengakibatkan kerugian besar bagi petani. 

Langkah-langkah ini tidak hanya melibatkan petugas dari dinas pertanian, tetapi juga bekerjasama dengan petani, perangkat desa, dan masyarakat sekitar lahan pertanian.

“Contoh misalkan gerakan pengendali yang sudah kita lakukan diantaranya gerakan pengendali penyakit ataupun hama seperti tikus dan lainnya,” lanjut Andi.

Kolaborasi antara Dinas Pertanian, petani, dan masyarakat ini diharapkan dapat mempercepat respon terhadap serangan hama dan mengurangi dampak negatif yang ditimbulkan. 

Pendekatan ini tidak hanya memberikan solusi jangka pendek, tetapi juga membangun kesadaran dan keterlibatan masyarakat dalam menjaga tanaman dari ancaman hama.

“Itu sudah kita lakukan dengan bekerja sama dengan petani, perangkat desa hingga masyarakat yang ada di sekitar lahan pertanian,” tambahnya.

Selain itu, Dinas Pertanian PPU juga aktif dalam memberikan penyuluhan dan edukasi kepada petani mengenai cara-cara pencegahan serangan hama. 

Melalui berbagai kegiatan penyuluhan, petani diberikan pengetahuan tentang identifikasi dini hama, penggunaan pestisida yang tepat, dan teknik budidaya yang dapat meminimalkan risiko serangan hama.

[RWT | ADV DISKOMINFO PPU] 

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp 



Berita Lainnya